SuaraBali.id - Seiring melandainya kasus Covid-19, pariwisata dan perekonomian Bali kembali seperti semula.
Kebangkitan pariwisata Bali ini ditandai dengan kunjungan wisatawan meningkat setelah Pemprov Bali memberlakukan kebijakan tanpa karantina dan menerapkan Visa on Arrival (VoA).
Hal sudah dilakukan sejak Maret 2022, kemudian diiringi oleh penerbangan yang terus mengalami peningkatan.
“Kabar terbaru, nanti akan ada lagi penerbangan baru di bulan Juli 2022 ini tiba ke Pulau Dewata, yaitu dari Korea (Selatan), sehingga respons luar negeri kepada Bali sudah meningkat sebagai destinasi wisata dunia terpopuler,” ujar Gubernur Bali Wayan Koster pada rapat koordinasi percepatan vaksinasi booster di Gedung Gajah Jayasabha, Denpasar, Rabu 29 Juni 2022.
Baca Juga: Gelombang Tinggi, Antrean Penyebrangan Jawa-Bali di Gilimanuk Capai 12 Jam
Wayan Koster mengatakan saat ini jumlah wisatawan domestik melalui jalur udara sudah di atas 11.000 orang per hari. Jalur darat juga sudah di atas 10.000 orang per hari dan ada 7 ribu Wisman yang datang ke Bali.
"Sekarang Hotelnya sudah ada yang terisi 70 persen sampai 90 persen, restoran dan travelnya juga mulai ramai, jalan–jalan juga mulai macet terutama di Kabupaten Badung dan Kota Denpasar," ujarnya.
Koster meminta hal ini harus disyukuri dan kestablilan ini wajib terus dijaga agar terus berlanjut.
Tak hanya membangkitkan pariwisata dan perekonomian Bali, Pulau Bali juga berkepentingan untuk menyukseskan Presidensi KTT G20 yang dipimpin oleh Presiden RI.
"Kita harus terus mengelola Pandemi Covid-19 dengan baik. Pertemuan Presidensi KTT G20 harus sukses berlangsung dengan aman, nyaman, dan damai,” tegas mantan Anggota DPR RI 3 periode dari Fraksi PDI Perjuangan ini.
Baca Juga: Pro Kontra Terminal LNG Sanur, Pengamat Menilai Kekhawatiran Masyarakat Perlu Ditanggapi
Berita Terkait
-
Sepak Terjang Syakir Sulaiman, Pemain Bali United di Tahun 2017 Kini Jadi Pengedar Narkoba
-
BRI Liga 1: Persib Minta Laga Lawan Bali United Ditunda, Ada Apa?
-
Tegas! Goenawan Mohamad Wanti-wanti Prabowo: Jangan jadikan Bali Seperti Singapura atau Hong Kong!
-
Nikmati Keindahan Bali dengan Makan Malam Bergaya di Taittinger Champagne Dinner
-
Perjalanan Karier Syakir Sulaiman, Eks Timnas yang Diciduk Gegara Narkoba
Tag
Terpopuler
- Mahfud MD Sebut Eks Menteri Wajib Diperiksa Kasus Judol Pegawai Komdigi, Budi Arie Bilang 'Jangan Kasih Kendor'
- Rocky Gerung Spill Dalang yang Bongkar Kasus Judi Online Pegawai Komdigi
- Kejanggalan Harta Kekayaan Uya Kuya di LHKPN KPK, Dulu Pernah Pamer Saldo Rekening
- Berani Sentil Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah, Segini Harta Kekayaan Melly Goeslaw
- Bak Gajah dan Semut, Beda Citra Tom Lembong vs Budi Arie Dikuliti Rocky Gerung
Pilihan
-
Pindad Segera Produksi Maung, Ini Komponen yang Diimpor dari Luar Negeri
-
Petinggi Lion Air Masuk, Bos Garuda Irfan Setiaputra Ungkap Nasibnya Pada 15 November 2024
-
Profil Sean Fetterlein Junior Kevin Diks Berdarah Indonesia-Malaysia, Ayah Petenis, Ibu Artis
-
Kritik Dinasti Politik Jadi Sorotan, Bawaslu Samarinda Periksa Akbar Terkait Tuduhan Kampanye Hitam
-
Bakal Dicopot dari Dirut Garuda, Irfan Setiaputra: Siapa yang Dirubah Engga Tahu!
Terkini
-
3 Maskapai Kembali Batalkan Penerbangan Karena Erupsi Gunung Lewotobi Laki-laki
-
Jelang Debat Kedua, TGB Sholat Jumat Bersama Zulkieflimansyah, Lawan Kakaknya di Pilgub NTB
-
BKSDA Minta Waspadai Kemunculan Ular Piton di Rumah Warga Saat Musim Hujan
-
Anomali Cuaca Ekstrem di Mataram Bisa Terjadi Sewaktu-waktu, Nelayan Diminta Waspada
-
Masyarakat Bali Diajak Periksa Bila Temukan Gejala TBC, Biaya Ditanggung BPJS Dan Global Fund