SuaraBali.id - Seorang warga, bernama I Gusti Ngurah Putu Samudra (64) asal Banjar Kelodan Pungul, Desa Pungul, Abiansemal, Badung, Bali tewas tenggelam saat berenang di Pantai Padanggalak, Kesiman, Denpasar, Selasa (21/6/2022).
Menurut Kasi Humas Polresta Denpasar Iptu Ketut Sukadi, awalnya ia diketahui berenang seorang diri di Pantai Padanggalak, sekitar pukul 08.20 WITA.
Namun sekitar 20 menit berada di dalam air, korban melambaikan tangan ke warga sekitar mengaku mengalami kaki keram.
Sebelum terbawa arus dan tenggelam, Putu Samudra sempat teriak-teriak meminta tolong. Melihat korban dalam bahaya, warga yang melihat kejadian segera meminta bantuan petugas Balawista.
Baca Juga: Harapan Hidup Menipis, 7 PMI Ilegal Asal Lombok yang Hilang di Batam Dinyatakan Meninggal
"Korban kakinya keram saat berenang," kata sumber beritabali.com – jaringan suara.com.
Padahal petugas Balawista sudah berusaha menolong tapi nyawa korban tidak bisa diselamatkan.
"Padahal ombak cukup besar di pesisir selatan Bali. Diimbau agar masyarakat jangan berenang dan waspada," kata Sukadi.
Setelah dilakukan upaya penyelamatan oleh Tim Balawista, tubuh korban dibawa ke pinggir pantai. Petugas BPBD Kota Denpasar juga terlihat datang ke lokasi.
Setelah diperiksa, korban dinyatakan sudah meninggal dunia dan jenazah korban telah dibawa ke RSUP Sanglah.
Baca Juga: Hari Yoga Internasional di Bali, Selama 45 Menit Hampir Seribu Orang Berkumpul di Renon
Berita Terkait
-
Kapal Wisata Tenggelam di Laut Merah, Penyelamatan Masih Berlangsung
-
Liburan Hemat di Denpasar dengan 10 Promo BRI, dari Kafe Hits sampai Belanja Gadget!
-
Cara Selamatkan Anak Tenggelam di Kolam Renang, Orang Tua Wajib Waspada!
-
Detik-Detik Anak Drummer Matta Band Meninggal Terbawa Arus, Teman Tak Ada yang Berani Menolong
-
Tragis! 2 Influencer Tewas Tenggelam, Tolak Jaket Pelampung Demi Foto Sempurna
Terpopuler
- Diminta Cetak Uang Kertas Bergambar Jokowi, Reaksi Bank Indonesia di Luar Prediksi: Kalau Gitu...
- Ragnar Oratmangoen Akui Lebih Nyaman di Belanda Ketimbang Indonesia: Saya Tidak Menonjol saat...
- Warga Jakarta Jangan Salah Nyoblos Besok, YLBHI Bongkar 'Dosa-dosa' Cagub Nomor Urut 2 Dharma Pongrekun
- Pelatih Jay Idzes: Saya Tidak Senang, Ini Memalukan!
- Pratiwi Noviyanthi Ditinggal Pengacara Usai Tak Mau Selesaikan Kisruh Donasi Pengobatan Agus Salim
Pilihan
-
Review Hidup Peternak Lele: Game Simulasi Bagaimana Rasanya Jadi Juragan Ikan
-
Jangan Lewatkan! Lowongan Kerja OJK 2024 Terbaru, Cek Syaratnya Di Sini
-
4 Rekomendasi HP Gaming Murah Rp 2 jutaan Memori Besar Performa Handal, Terbaik November 2024
-
Harga MinyaKita Mahal, Mendag "Lip Service" Bakal Turunkan
-
Mahasiswa Universitas Lampung Ajak Warga Gotong Royong Peduli Lingkungan
Terkini
-
Rencana Koster Setelah Mengunci Kemenangan di Pilgub Bali 2024 Nanti
-
Wilayah NTB Diperkirakan Hujan Sepekan Ke Depan, Udara Akan Sedikit Lebih Sejuk
-
Ada Potensi Pertumbuhan Awan Hujan Meningkat di Bali, BMKG Minta Waspadai Cuaca Ekstrem
-
7 Petugas TPS di Bali Tumbang, Asam Lambung, Keguguran Hingga 1 Orang Meninggal Dunia
-
Potret Luna Bijl, Kekasih Maarten Paes yang Juga Model Selingkaran Gigi Hadid