SuaraBali.id - UN Office untuk Disaster Risk Reduction (UNDRR) dalam Global Platform for Disaster Risk Reduction (GPDRR) Global Platform 2022 emnunjuk Sofitel Bali Nusa Dua Beach Resort sebagai resor resmi dan tuan rumah terpercaya.
"Sebagai resor tepi pantai mewah bintang lima, tempat pertemuan, konferensi, dan acara utama di Bali, Sofitel Bali Nusa Dua Beach Resort telah dirancang untuk memberikan keamanan dan perlindungan tingkat tinggi," ujar General Manager Sofitel Bali Nusa Dua Beach Resort Sylvain Pasdeloup, Selasa (18/5/2022).
Sofitel Bali Nusa Dua Beach Resort memiliki total 12 ruang pertemuan dirancang untuk memungkinkan berbagai ukuran pertemuan dan acara yang dapat menampung hingga 700 orang.
Adapun semua kawasan itu juga dilengkapi dengan teknologi konferensi terbaru, peralatan audiovisual, dan akses internet nirkabel, perencana pertemuan yang berpengalaman, koki yang berdedikasi, dan staf yang terlatih secara profesional juga tersedia untuk membantu para tamu selama acara.
"Setiap detail dibuat khusus untuk kesempurnaan dan kami juga siap menyelenggarakan berbagai acara, mulai dari makan malam yang intim, pernikahan, hingga konferensi dan rapat," katanya.
Sylvain Pasdeloup menjelaskan, sidang ke-7 GPDRR GP2022 pada 23-28 Mei 2022. akan dikoordinasikan oleh UN Office for Disaster Risk Reduction (UNDRR) dan Pemerintah Indonesia sejalan dengan Presidensi G20 Indonesia tahun ini.
Selain ditunjuk sebagai resor resmi GPDRR GP 2022, Sofitel Bali Nusa Dua Beach Resort juga dipercaya menjadi tuan rumah G20 Indonesia.
"Kami juga menawarkan fasilitas akomodasi bagi para delegasi dan peserta negara anggota G20. Dengan total 415 kamar, termasuk 22 suites dan 18 vila dengan kolam renang pribadi," ungkapnya
Sofitel Bali Nusa Dua Beach Resort menawarkan kenyamanan dan pengalaman mewah bintang lima sejati dengan tingkat kenyamanan dan keamanan yang tinggi.
Baca Juga: Anak Pejabat di Bali yang Ditangkap Polisi Diduga Pesan 1 Kilogram Ganja Kering Lewat Instagram
"Semua fitur di atas menjadikan Sofitel Bali Nusa Dua Beach Resort menjadi tujuan yang sempurna untuk menjadi tuan rumah rangkaian acara Global Platform for Disaster Risk Reduction 2022," ujar Sylvain Pasdeloup. (ANTARA)
Berita Terkait
-
Nge-Jokes 1+1=2 yang Viral, Akun Bali United Kena Sentil: Gak Ada Kerjaan Ya?
-
Salip London hingga Paris, Bali Jadi Destinasi Wisata Terbaik Dunia 2026
-
Jejak Berdarah Pembunuh Sadis Rumania Berakhir di Bali, Diciduk Tim Gabungan di Kerobokan
-
Buron Hampir Tiga Tahun, Terpidana Kredit FIktif Mila Indriani Ditangkap di Bali
-
Mencicipi Donat Artisan yang Unik dan Autentik, Cita Rasa Bali di Setiap Gigitan
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Sunscreen Menghilangkan Flek Hitam Usia 40 Tahun
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 5 Bedak Murah Mengandung SPF untuk Dipakai Sehari-hari, Mulai Rp19 Ribuan
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 50 Kode Redeem FF Terbaru 17 Januari 2026, Klaim Hadiah Gojo Gratis
Pilihan
-
Suram! Indonesia Masuk Daftar 27 Negara Terancam Krisis Struktural dan Pengangguran
-
Jelang Kunjungan Prabowo ke Inggris, Trah Sultan HB II Tolak Keras Kerja Sama Strategis! Ada Apa?
-
Siapa Ario Damar? Tokoh Penting Palembang yang Makamnya Kini Dikritik Usai Direvitalisasi
-
Fadli Zon Kaget! Acara Serah Terima SK Keraton Solo Diserbu Protes, Mikrofon Direbut
-
Tim SAR Temukan Serpihan Pesawat ATR42-500 Berukuran Besar
Terkini
-
Kepala Kantor BPN Bali Lawan Penetapan Tersangka Lewat Praperadilan
-
Status Gunung Ile Lewotolok Naik Jadi Siaga, Ribuan Gempa Tercatat
-
Doa Bersama Penglingsir Puri dan Tokoh Lintas Agama di Bali untuk Nusantara
-
Jadi Favorit Gen Z, Ini Tren Make Up 2026
-
5 'Spot Healing' Lari Paling Instagramable di Bali