SuaraBali.id - Truk yang hendak menyebrang ke pulau Jawa dari Gilimanuk, Jembrana, Bali mengular di depan pasar keluaraan Gilimanuk.
Hal ini karena ASDP Gilimanuk memberlakukan pembatasan muatan khusus truk saat mudik Lebaran Idul Fitri.
Berdasarkan pantauan di Pelabuhan Gilimanuk, terlihat berbagai jenis truk menunggu masuk pelabuhan untuk naik kapal.
Truk ini terjebak lantaran adanya pembatasan pengoperasian truk pada tanggal 28 April namun kenyataan di lapangan masih ada truk yang melintas. Antrean panjang truk menjadi salah satu pemicu antrean kendaraan pemudik lainnya.
Seorang sopir truk bernama Faris mengaku sudah terjebak dalam antrean dari jam 01.00 dini hari, hingga pukul 14.30 WITA belum juga bisa menyeberang.
“Tiba di Gilimanuk sekitar jam 1 malam, kemudian antre naik kapal sampai pukul 14.30 WITA. Saya dengar ada pembatasan setiap kapal dua truk,” jelasnya Sabtu (30/04/2022) sebagaimana diwartakan beritabali.com – jaringan suara.com.
Diketahui Kementerian Perhubungan telah mengeluarkan Surat Edaran nomor 40 tahun 2022 yakni tentang pengaturan Operasional Angkutan Barang pada saat arus mudik dan arus balik selama Lebaran tahun 2022.
SE tersebut mengatur tentang pembatasan operasional angkutan barang dilakukan terhadap mobil barang dengan jumlah berat yang diizinkan lebih dari 14.000 kg.
Baca Juga: H-2 Lebaran Idul Fitri 2022, Garasi Bus Gunung Harta Denpasar Seperti Pemandangan Sebelum Pandemi
Berita Terkait
-
Seruan Komitmen Forum DAS Bodri, Pelestarian Harus Terus Berlanjut!
-
Buron Hampir Tiga Tahun, Terpidana Kredit FIktif Mila Indriani Ditangkap di Bali
-
Ketika Bangkai Pesawat Bekas Jadi Peluang Usaha Bernilai Ekonomi
-
Mencicipi Donat Artisan yang Unik dan Autentik, Cita Rasa Bali di Setiap Gigitan
-
Baru 20 Tahun, Kadek Arel Resmi Jadi Anggota Exco APPI
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Biodata dan Agama DJ Patricia Schuldtz yang Resmi Jadi Menantu Tommy Soeharto
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- 5 Sepatu Jalan Lokal Terbaik Buat Si Kaki Lebar Usia 45 Tahun, Berjalan Nyaman Tanpa Nyeri
- DPUPKP Catat 47 Hektare Kawasan Kumuh di Kota Jogja, Mayoritas di Bantaran Sungai
Pilihan
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
-
Tanpa Bintang Eropa, Inilah Wajah Baru Timnas Indonesia Era John Herdman di Piala AFF 2026
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
-
Mengapa Purbaya Tidak Pernah Kritik Program MBG?