SuaraBali.id - Sekretaris Jenderal Perserikatan Bangsa-Bangsa (Sekjen PBB) Antonio Guterres diundang untuk hadir langsung ke Bali, Indonesia dalam agenda Global Platform for Disaster Risk Reduction (GPDRR) 2022.
Para pejabat VVIP dan VIP, ribuan delegasi peserta dari luar negeri juga bakal hadir ke Bali menghadiri pertemuan yang membahas isu mengurangi resiko bencana dunia itu.
Sementara itu, Presiden Joko Widodo juga dipastikan hadir untuk membuka perhelatan bertaraf Internasional yang diselenggarakan pada akhir Mei 2022 mendatang tersebut. Pada saat pembukaan, Presiden Jokowi bakal menandai dengan penanaman pohon Mangrove.
Untuk pengamanan, sudah disiapkan dari sekarang, unsur TNI - Polri di Bali mulai bergerak mempersiapkan segala hal.
Kasdam IX/Udayana Brigjen TNI Harfendi mengatakan Satuan Tugas Pengamanan Wilayah (Satgas Pamwil) menerapkan tiga zona pengamanan dalam event GPDRR 2022 di Bali.
"Ada tiga zona pengamanan, yaitu zona A di kawasan Bali Nusa Dua Convention Center (BNDCC), Bali International Convention Center atau Westin, Hotel Peninsula dan Graha Wisnu Kencana. Zona B di kawasan ITDC dan GWK (Garuda Wisnu Kencana) Dan zona C berada di luar ITDC dan GWK," terang Brigjen Harfendi dalam keterangannya, Sabtu (23/4/2022) pagi ini.
Satgas Pamwil GPDRR 2022 yang terdiri dari unsur TNI Polri, Basarnas hingga BPBD bakal melaksanakan serangkaian pegamanan, baik secara terbuka maupun tertutup guna mengantisipasi hal-hal yang tidak diinginkan.
"Khususnya untuk delegasi dari beberapa negara, mulai dari kedatangan, rute yang dilalui, serta tempat kegiatan dan tempat yang dikunjungi," ujarnya.
Kami memastikan kesiapan dari masing-masing Satgas yang tergabung dalam pengamanan tersebut, mulai dari Bandara I Gusti Ngurah Rai Bali sampai dengan pengamanan di lokasi acara," sambung Harfendi.
Baca Juga: Gepeng dari Karangasem, Masalah yang Seakan Tak Ada Akhirnya
Bali yang ditunjuk untuk penyelenggara event Pengurangan Risiko Bencana tersebut harus menjadi tuan rumah yang baik tentunya bagi para tamu - tamu kehormatan.
Kapolda Bali, Irjen Pol Putu Jayan Danu Putra juga menyampaikan pihaknya sudah menyiapkan strategi pengamanan VVIP maupun VIP untuk para delegasi.
"Pengamanan sudah kami siapkan unsur TNI Polri, pengamanan VVIP maupun VIP pengamanan baik alur kedatangan di Bandara, rute perjalanan, tempat kegiatan maupun tempat tour trip personel sesuai kebutuhan yang direncanankkan termasuk peralatan," ujarnya.
GPDRR 2022 yang dikuti ribuan delegasi dari berbagai negara diharapkan dapat memperkokoh posisi indonesia sebagai negara yang memiliki pengalaman penanggulangan bencana.
Dalam berita sebelumnya, bahwa Menko PMK, Muhadjir Effendy memastikan agar seluruh arahan Presiden RI Joko Widodo dalam dalam Rapat kabinet terbatas 11 Februari 2022 mengenai GPDRR bisa ditindaklanjuti kementerian dan lembaga pada panitia nasional dalam sisa waktu 32 hari.
"GPDRR diharapkan dapat menghasilkan catatatan posisi Indonesia mendorong komitmen politis Indonesia terkait pengurangan resiko bencana," ujarnya.
Berita Terkait
-
Berkas Roy Suryo Cs Dilimpahkan ke Kejaksaan, Kapan Tersangka Fitnah Ijazah Palsu Jokowi Disidang?
-
BRI Peduli Dukung Komitmen Kelola Sampah Modern Melalui Dukungan Operasional
-
Kuasa Hukum Roy Suryo Sebut Kunjungan Eggi Sudjana ke Solo 'Bentuk Penyerahan Diri'
-
Bantah Dibekingi Orang Besar, Abdul Gafur Tantang Pembuktian Aliran Dana ke Kubu RRT
-
Permohonan RJ Eggi Sudjana Masuk, Polda Metro Tunggu Kesepakatan Pelapor di Kasus Ijazah Jokowi
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
Terkini
-
Terkuak! Saksi Kunci Pembunuhan Brigadir Nurhadi Terima Rp35 Juta dari Kompol Yogi
-
Kepala Kanwil BPN Bali Resmi Jadi Tersangka, Ini Kasusnya!
-
Rahasia Gaya Gen Z 2026: 4 OOTD Viral Bikin Langsung Terlihat Stylish & Elegan
-
5 Alasan iPhone 17 Pro Max Masih Diburu di Awal 2026
-
7 Camilan Sehat Ini Bikin Kenyang Tanpa Takut Gemuk