SuaraBali.id - 278 bus gratis yang akan mengantar dan menjemput penonton MotoGP menuju Pertamina Mandalika International Street Circuit pada 18-20 Maret 2022 telah disediakan. Ratusan bus ini berfungsi untuk untuk mengangkut penonton di sejumlah titik penjemputan menuju sirkuit baik menuju parkir timur atau diparkir barat.
“Jumlah itu belum termasuk kendaraan dari Angkutan Sewa Khusus (ASK) maupun Angkutan Sewa Umum (ASU)," kata Komandan Lapangan Pertamina Grand Prix of Indonesia atau MotoGP di Mandalika, Marsekal TNI (Purn) Hadi Cahyanto, Selasa (15/3/2022).
Hal tersebut dikatakan Hadi seusai rapat koordinasi Manajemen Rekayasa Lalu Lintas dan Manajemen Roda Transportasi pendukung pelaksanaan ajang MotoGP bersama Direktur Jenderal Perhubungan Darat Kementerian Perhubungan (Kemenhub), Pemprov NTB, dan sejumlah asosiasi lainnya di Mataram, NTB.
"Nanti penonton akan diantar ke gate 1, gate 2 atau gate 3 menggunakan kendaraan yang sudah disiapkan. Jumlahnya 287 bus," ujarnya.
Oleh karena itu, untuk memastikan kelancaran arus lalu lintas serta pengangkutan penonton dengan aman dan nyaman pihaknya melakukan rapat koordinasi dengan sejumlah stakeholder yang ada hubungannya dengan transportasi.
"Kita koordinasi dengan Dirjen Perhubungan Darat, Kadis Perhubungan, Dirlantas Polda NTB bagaimana mengatur arus yang aman dan nyaman, karena jumlah penonton ini 60 ribu orang," ucap Hadi.
Pada Rabu pagi (16/3/2022) pihaknya akan melakukan simulasi di dua tempat pemberangkatan yaitu dari eks Bandara Selaparang Kota Mataram menuju sirkuit dan juga dari parkiran Bandara Internasional Zainuddin Abdul Madjid (BIZAM) menuju sirkuit, guna memastikan penonton sudah di sirkut ketika balapan dimulai pukul 09.00 WITA.
Dari simulasi yang akan dilakukan itu mereka akan mengetahui kendala di mana saja sehingga bisa ntisipasi pada hari pelaksanaan, termasuk akan disimulasikan untuk penumpang yang ada di parkir utama untuk VIP Premier maupun untuk VIP delux.
Sementara itu Dinas Perhubungan NTB membagikan rute dan waktu keberangkatan bus gratis untuk para penonton MotoGP menuju Pertamina Mandalika International Street Circuit .
"Shuttle bus bergerak dari masing masing simpul transportasi dengan jam operasional yang telah ditetapkan dan perlu diperhatikan persyaratan bagi masyarakat yang akan menggunakan shuttle bus tersebut," kata Kepala Dinas Perhubungan NTB, Lalu Moh Faozal.
Jadwal Dan Rute Bus Gratis Mandalika
Dishub NTB telah merilis sejumlah rute bus gratis ke Pertamina Mandalika International Street Circuit dan waktu penjemputan serta pengantarannya, di antaranya rute Bangsal ke Mandalika pukul 06.30-12.00 WITA dan Mandalika ke Bangsal 16.00-22.00 WITA.
Selanjutnya Eks Bandara Selaparang ke Mandalika 6.30-12.00 WITA dan Mandalika ke eks Bandara Selaparang 16.00-22.00 WITA.
Lembar Pelabuhan Gili Mas ke Mandalika 16.00-22 WITA dan Mandalika ke Lembar Gili Mas Mas 16.00-22.00 WITA.
Kayangan ke Mandalika 06.30-12.00 WITA dan Mandalika ke Kayangan 16.00-22.00 WITA.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
Terkuak! Saksi Kunci Pembunuhan Brigadir Nurhadi Terima Rp35 Juta dari Kompol Yogi
-
Kepala Kanwil BPN Bali Resmi Jadi Tersangka, Ini Kasusnya!
-
Rahasia Gaya Gen Z 2026: 4 OOTD Viral Bikin Langsung Terlihat Stylish & Elegan
-
5 Alasan iPhone 17 Pro Max Masih Diburu di Awal 2026
-
7 Camilan Sehat Ini Bikin Kenyang Tanpa Takut Gemuk