SuaraBali.id - Tak banyak yang tahu soal keberadaan Air terjun Tukad Cepung yang terletak di Banjar Penida Kelod, Desa Tembuku, Kecamatan Tembuku, Kabupaten Bangli, Bali. Lokasi wisata ini tersembunyi dan memiliki akses yang sedikit sulit.
Namun hal itu tidak serta merta mengurungkan niat wisatawan untuk datang melihat keindahan alamnya.
Air Terjun Tukad Cepung Bali lokasinya dikelilingi oleh tebing batu yang menambah keunikan tersendiri. Pengunjung harus menyelinap diantara tebing-tebing yang hampir menyerupai sebuah goa sebelum mencapai Air Terjun Tukad Cepung ini.
Lokasi ini juga menjadi tempat untuk melakukan upacara Mesirat dengan memberi percikan air suci sebelum memasuki lokasi wisata. Upacara ini bertujuan untuk ritual pembersihan diri.
Sekitar 15 meter sebelum sampai di lokasi air terjun, terdapat aliran air bendungan yang cukup dalam. Air bendungan ini biasa digunakan oleh masyarakat desa untuk mandi atau berendam.
Kemudian perjalanan dilanjutkan dengan menuruni jalan setapak yang berundak-undak. Lalu keseruan dan tantangan barulah dimulai, yakni menyelinap di sela-sela tebing batu karena jalan yang dilalui sangatlah sempit.
Hingga surga tersembunyi yang membuat penasaran akhirnya terlihat dengan sangat menawan. (beritabali.com)
Berita Terkait
-
Daftar 10 Daerah di Indonesia Diprediksi Ramai Dikunjungi Wisatawan Akhir Tahun, Termasuk Sumatera Barat
-
Nikmati Liburan Hemat usai Nyoblos: Intip 7 Promo Menarik di Tempat Wisata Ini
-
Kapal Wisata Tenggelam di Laut Merah, Penyelamatan Masih Berlangsung
-
Bojan Hodak Lega, Laga Lawan Bali United di BRI Liga 1 Ditunda PT LIB
-
Usai Terpidana Mati Mary Jane, 5 Napi Anggota 'Bali Nine' Dipertimbangkan untuk Dipindahkan ke Australia
Terpopuler
- Keponakan Megawati jadi Tersangka Kasus Judol Komdigi, PDIP: Kasus Alwin Jabarti Kiemas Contoh Nyata Politisasi Hukum
- Ngaku SMA di Singapura, Cuitan Lawas Chilli Pari Sebut Gibran Cuma SMA di Solo: Itulah Fufufafa..
- Hukum Tiup Lilin Dalam Islam, Teganya Geni Faruk Langsung Padamkan Lilin Ultah saat Akan Ditiup Ameena
- Kevin Diks: Itu Adalah Ide yang Buruk...
- Sebut Jakarta Bakal Kembali Dipimpin PDIP, Rocky Gerung: Jokowi Dibuat Tak Berdaya
Pilihan
-
Harga MinyaKita Mahal, Mendag "Lip Service" Bakal Turunkan
-
Mahasiswa Universitas Lampung Ajak Warga Gotong Royong Peduli Lingkungan
-
Jangan Lewatkan! Amalan Malam Jumat untuk Perlindungan dari Fitnah Dajjal
-
Setelah Pilkada, Harga Emas Antam Meroket Jadi Rp1.513.000/Gram
-
Mempelajari Efektivitas Template Braille pada Pesta Demokrasi
Terkini
-
Potret Luna Bijl, Kekasih Maarten Paes yang Juga Model Selingkaran Gigi Hadid
-
200 Prajurit Kodam IX/Udayana Dikirim ke Flores Timur Bangun Huntara Lewotobi
-
Jawaban Koster Atas Ucapan Selamat De Gadjah : Terima Kasih Sahabat Baik Saya
-
De Gadjah Akui Kemenangan Koster-Giri di Pilgub Bali, Ucapkan Selamat dan Terima Kasih
-
Ketua KPPS di Bima Dibacok Saat Pemungutan Suara, Ini Kata PJ Gubernur NTB