SuaraBali.id - Viralnya sebuah video yang memperlihatkan momen menyesakkan seorang pengantin perempuan ditinggal calon suami di Dompu NTB menjadi perhatian banyak orang. Si calon suami kabur di hari pernikahannya dan membuat pengantin wanita menangis sendirian di pelaminan.
Seusai 2 hari kabur, MRD alias Riski (20 tahun) warga Kelurahan Potu, Kabupaten Dompu yang meninggalkan pengantinnya di hari pernikahan, akhirnya pulang.
Riski disebut kabur karena alasan akan ikut tes TNI dan saat ini dalam pengamanan Polres Dompu. Kasi Humas Polres Dompu, Ipda Akhmad Marzuki, Rabu (9/2/2022) menerangkan, MRD berada di Polres Dompu sejak tadi malam.
"Sudah di polres," ungkapnya dalam pesan singkat WhastApp.
MRD saat ini dimintai keterangan oleh penyidik Satuan Reskrim Polres Dompu.
"Sedang dimintai keterangan sekarang," ungkapnya.
Ia menjelaskan, MRD diserahkan pihak keluarga kepada Polres untuk mengamankan diri.
"Jadi statusnya bukan diamankan," bebernya.
Mengenai laporan korban WW, ia mengaku, pihaknya masih mendalami pasal yang dilanggar. Namun pihaknya masih mengupayakan mediasi antara kedua belah pihak.
"Kami sedang upayakan mediasi dulu," tandasnya.
Sebagai informasi, MRD kabur menjelang akad nikah dan resepsi pernikahan dengan calon istrinya WW (19 tahun) warga Kelurahan Monta Baru. Pengantin wanita yang informasinya sudah berbadan dua alias hamil ini harus berdiri sendirian di pelaminan.
Karena secara tiba-tiba, MRD memutuskan untuk tidak hadir. Padahal, undangan pernikahan mereka sudah disebar.
Yang menarik saat acara pernikahan berlangsung, mantan kekasih WW juga hadir memberi ucapan selamat.
Dan dalam video yang viral, nampak sang mantan memberi semangat dan memeluk WW sambil menangis. Suasana WW berjumpa lagi dengan mantan saat dirinya ditinggalkan sendirian di pelaminan oleh calon suami.
Keriuhan undangan yang hadir merekam suasana tersebut.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- Bukan Sekadar Estetika, Revitalisasi Bundaran Air Mancur Palembang Dinilai Keliru Makna
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
Rilis Bulan Depan, Ini Bocoran Spesifikasi Samsung Galaxy S26 Ultra
-
BMKG Deteksi Pusat Tekanan Rendah di Selatan NTB, Ancaman Cuaca Ekstrem?
-
Dua Kasus Super Flu Ditemukan di Bali, Begini Kondisi Pasien
-
Terkuak! Saksi Kunci Pembunuhan Brigadir Nurhadi Terima Rp35 Juta dari Kompol Yogi
-
Kepala Kanwil BPN Bali Resmi Jadi Tersangka, Ini Kasusnya!