SuaraBali.id - Sebagai tokoh nasional, Zainul Majdi alias Tuan Guru Bajang memberikan tanggapannya terkait disahkannya undang-undang Ibu Kota Nusantara (IKN). TGB mengingatkan agar setiap proses yang dijalankan melalui proses dan alur yang baik.
Proses yang baik itulah, kata TGB yang akan melahirkan rasa kebanggaandan prestasi bersama terhadap kerja pemerintah.
Cucu pahlawan nasional TGKH Zainuddin Abdul Madjid itu mengingatkan setiap rencana pemerintah tidak boleh membawa beban kolektif bagi bangsa.
Dan untuk hal ini TGB meyakini bahwa apa yang telah dilakukan pemerintah telah melalui proses yang baik.
"Seluruh rencana yang sedang dilakukan pemerintah perlu melalui proses yang baik sehingga menjadi katakanlah kebanggaan. Termasuk rencana membangun Ibukota negara yang baru sebagai tempat administrasi pemerintahan yang baru," kata Tuan Guru Bajang saat acara konferensi pers menjelang muktamar perdana NWDI pada Jumat, (28/1/2022).
Setiap agenda pembangunan, kata TGB wajib melibatkan seluruh elemen masyarakat. Mantan Gubernur NTB dua periode itu juga mengingatkan agar pemerintah tetap amanah.
"Dalam kerangka itu tataran dari apa yang dibicarakan terkait rencana-rencana besar oleh pemerintah, posisi dari kami adalah mendorong pemerintah untuk tetap amanah melaksanakan amanah konstitusi," kata pria kelahiran 31 Mei 1972 itu.
Sebagai Ketua Umum NWDI, TGB memastikan bahwa ormas yang dipimpinnya tetap berkomitmen hadir dalam agenda pembangunan.
"Kemudian kami memutuskan NWDI dapat berkontribusi maksimal untuk membangun Indonesia," bebernya.
Salah satu agenda muktamar perdana NWDI yakni penajaman arah gerak prioritas organisasi untuk lima tahun ke depan. Termasuk terkait soal-soal pembangunan dan kebangsaan.
Kontributor : Lalu Muhammad Helmi Akbar
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- Apakah Habis Pakai Cushion Perlu Pakai Bedak? Ini 5 Rekomendasi Cushion SPF 50
- 5 Rekomendasi HP RAM 8GB Rp1 Juta Terbaik yang Bisa Jadi Andalan di 2026
- 34 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 20 Januari: Sikat TOTY 115-117 dan 20.000 Gems
Pilihan
-
Rebut Hadiah Berlimpah! Tabungan Pesirah Bank Sumsel Babel Jadi Penggerak Potensi Daerah
-
ASEAN Para Games 2025: Nurfendi Persembahkan Emas Pertama untuk Indonesia
-
Perbedaan Jaring-jaring Kubus dan Balok, Lengkap dengan Gambar
-
Rupiah Loyo, Modal Asing Kabur Rp 27 Triliun Sejak Awal Tahun
-
Izin Tambang Emas Martabe Dicabut, Agincourt Resources Belum Terima Surat Resmi dari Pemerintah
Terkini
-
Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas X Halaman 173 Kurikulum Merdeka: Sisi Lain Kartini
-
Kunci Jawaban Matematika Kelas VII Halaman 20 : Operasi Perkalian dan Pembagian Bilangan Bulat
-
Kunci Jawaban Pendidikan Agama Islam dan Budi Pekerti Kelas VII Halaman 67: Salat dan Zikir
-
Bule Australia Aniaya Bule Inggris di Bandara Ngurah Rai Bali
-
7 Fakta Penangkapan Costinel Zuleam di Bali: Buronan Paling Dicari di Eropa