SuaraBali.id - Tahun baru Imlek semakin dekat. Tahun macan di 2022 tinggal beberapa hari lagi. Tradisi Imlek di Indonesia pun kerap dinanti oleh masyarakat terutama mereka yang merayakannya.
Mengenai tahun macan 2022, ahli Fengshui Master Neo Heng Lai turut membagikan tiga angka hoki untuk anda yang akan membagikan Angpao agar dapat membawa keberuntungan alias Hoki.
"Angka keberuntungan untuk tahun macan ialah 6,9, dan 10," kata Master Neo Heng Lai Jumat (28/1/2022).
Lebih lanjut, Master Neo mengatakan untuk para pemilik shio Macan (lahir tahun 1974,1986,1998,2010, 2022) secara finansial akan mendapatkan keberuntungannya di September 2022.
Sedangkan dari segi waktu, waktu yang paling menguntungkan untuk pemilik shio macan adalah pukul 05.00- 07.00, lalu pukul 11.00--13.00. dan pukul 17.00- 19.00.
Namun bukan hanya untuk Shio Macan,Master Neo juga memberikan sedikit wejangan untuk para pemilik shio tikus dan kelinci agar bisa berhati- hati dan tidak terburu- buru melakukan pekerjaan.
Hal itu agar hasil yang anda dapatkan bisa sesuai dengan ekspektasi dan juga sesuai dengan fokus yang anda siapkan sebelum memulai bekerja. Ia pun menyarankan agar menghindari perselisihan yang tidak perlu dan anda bisa mengembangkan diri sendiri bahkan lingkungan tempat anda tinggal.
Sementara untuk pemilik shio ayam, kuda, dan sapi bisa dibilang untuk karir anda memiliki kemujuran yang paling baik. Dari berpeluang mendapatkan promosi, peluang kerja, hingga apresiasi dari atasan dan keberuntungan lainnya. (ANTARA)
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Sunscreen Menghilangkan Flek Hitam Usia 40 Tahun
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 5 Bedak Murah Mengandung SPF untuk Dipakai Sehari-hari, Mulai Rp19 Ribuan
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 50 Kode Redeem FF Terbaru 17 Januari 2026, Klaim Hadiah Gojo Gratis
Pilihan
-
Siapa Ario Damar? Tokoh Penting Palembang yang Makamnya Kini Dikritik Usai Direvitalisasi
-
Fadli Zon Kaget! Acara Serah Terima SK Keraton Solo Diserbu Protes, Mikrofon Direbut
-
Tim SAR Temukan Serpihan Pesawat ATR42-500 Berukuran Besar
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire