SuaraBali.id - Camping ground" (bumi perkemahan) sebagai alternatif akomodasi penginapan penonton ajang MotoGP Sirkuit Mandalika tanggal 18-20 Maret 2022 telah diusulkan pemerintah Kabupaten Lombok Tengah, Nusa Tenggara Barat.
"Kita telah usulkan 'camping ground' kepada 'Kampung Eiger' dan saat ini masih menunggu hasil kurasi yang akan dilaksanakan," kata Kepala Dinas Pariwisata Lombok Tengah, Lendek Jayadi di Praya, Selasa (18/1/2022)
Adapun beberapa lokasi camping yang dimaksud adalah di Gunung Tunak, Kota Praya, Long Tune Kopang, Bendungan Batujai dan di wilayah Utara Lombok Tengah.
"Ini akan menjadi alternatif tempat penginapan bagi penonton MotoGP," katanya.
Menurutnya jumlah penonton pada ajang MotoGP Mandalika tersebut lebih banyak bila dibandingkan dengan jumlah penonton pada ajang Wolrd Superbike Tahun 2021.
Hal ini bisa dilihat dari jumlah tiket yang disediakan oleh penyelenggara mencapai 65 ribu, sedangkan jumlah kamar hotel dan "homestay" yang ada di Lombok ini hanya mencapai 16 ribu kamar.
"Masih ada kekurangan kamar, sehingga pemerintah saat ini terus mencari alternatif untuk memenuhi kebutuhan akomodasi pada ajang MotoGP tersebut," katanya.
Beberapa langkah alternatif lainnya saat ini terus dipersiapkan untuk mendukung dan menyuksekan pelaksanaan ajang MotoGP tersebut.
"Akan ada kapal pesiar yang akan didatangkan untuk dijadikan hotel terapung," jelasnya. (ANTARA)
Berita Terkait
Terpopuler
- Lipstik Warna Apa yang Cocok di Usia 50-an? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Fresh dan Lebih Muda
- 5 Rekomendasi Sampo Kemiri Penghitam Rambut dan Penghilang Uban, Mulai Rp10 Ribuan
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
Terkini
-
BMKG Pastikan Gempa M4.5 di Dasar Laut Bali Tidak Sebabkan Tsunami, Tapi..
-
Ombak 'Menggila' Seret Turis Ceko di Pantai Kelingking, Evakuasi Dramatis 170 Meter
-
Bagaimana Bali United Manfaatkan Jumlah Pemain Hingga Kalahkan PSM?
-
16 Warga Bali Tewas Digigit Anjing Rabies
-
Rekomendasi 5 Warna Pakaian yang Aman Untuk Kulit Sawo Matang