SuaraBali.id - Curug Layung adalah sebuah air terjun yang terletak di kawasan lereng Gunung Tangkuban Perahu. Ya, daerah ini tidak hanya menawarkan tempat rekreasi seperti pemandian air panas maupun kebun bunga anggrek, tetapi juga air terjun alami. Dalam artikel ini kita akan mengulas bersama beberapa informasi seputar Curug Layung.
Tentang Curug Layung
Curug Layung berlokasi di Kertawangi, Cisarua, Bandung Barat, Jawa Barat. Lokasi ini menjadikan Curug Layung sebuah air terjun yang dikelilingi oleh hutan pinus.
Air terjun yang ada memang bukanlah air terjun dengan ketinggian yang membuat pengunjung harus mendongak, akan tetapi kejernihan air yang mengalir dari Curug Layung sudah cukup menjadi daya tarik bagi wisatawan.
Selain kejernihan air yang mengalir seperti yang telah disebut di atas, daya tarik lain dari Curug Layung adalah air terjunnya sendiri yang terdiri dari tiga tingkat berbeda.
Kawasan Wisata Curug Layung dikelola oleh Perhutani KPH Bandung Utara. Total luas area objek wisata ini adalah 10 hektare.
Jam Operasional dan Harga Tiket Masuk Curug Layung
Pengunjung dapat berkunjung ke Curug Layung kapan pun, karena objek wisata air yang satu ini dibuka selama 24 jam. Untuk masuk, pengunjung akan diminta biaya retribusi sebesar Rp 10.000 untuk hiking hingga titik air terjun dan Rp 20.000 untuk berkemah di bumi perkemahan yang tersedia.
Harga tersebut belum termasuk biaya parkir, untuk biaya parkir pengunjung akan dikenakan biaya mulai dari Rp 5.000 hingga Rp 20.000.
Baca Juga: Link Live Streaming Persib Bandung Vs Bali United, Big Match BRI Liga 1 Malam Ini
Akses Jalan Menuju Curug Layung
Pengunjung yang telah melewati gerbang masuk dapat mencapai titik air terjun Layung berada dengan dua cara. Cara pertama adalah dengan menempuh perjalanan tersebut dari gerbang masuk bagian utara dengan menaiki kendaraan bermotor.
Jalur ini sangat ramah dengan kendaraan, bahkan mobil pun dapat belalui jalur yang satu ini.
Cara kedua untuk sampai ke titik air terjun Layung adalah dengan berjalan kaki atau trekking lewat gerbang masuk bagian bawah.
Jalur ini dapat diambil oleh pengunjung yang ingin menikmati liburan dengan berjalan kaki di tengah kebun teh yang menghampar luas di sekitar jalan.
Selain disuguhi dengan pemandangan kebun teh, pengunjung yang berjalan menuju Curug Layung juga dapat singgah ke salah satu curug lain di daerah yang sama yaitu Curug Tilu.
Berita Terkait
-
Kunjungi Wisata Curug Luhur, Perpaduan Wisata Air Terjun dengan Waterpark
-
Curug Parigi, Mini Niagara Falls di Tengah Kota Bekasi
-
Curug Cibaliung, Surga Dunia Kecil yang Tersembunyi di Bogor
-
Indahnya Curug Cilember di Bogor, Punya Tujuh Air Terjun yang Bikin Wisawatan Terpesona
-
Menikmati Keindahan Curug Nangka, Bukan Sekadar Air Terjun Biasa
Terpopuler
- 3 Mobil Bekas Daihatsu untuk Lansia yang Murah, Aman dan Mudah Dikendalikan
- Apa Perbedaan Sepatu Lari dan Sepatu Jalan Kaki? Ini 6 Rekomendasi Terbaiknya
- 5 Mobil Bekas Toyota Pengganti Avanza, Muat Banyak Penumpang dan Tahan Banting
- 27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 3 Januari 2026: Ada Arsenal 110-115 dan Shards
- iQOO 15R Lolos Sertifikasi Resmi, Harga Diprediksi Lebih Terjangkau
Pilihan
-
Dipecat Manchester United, Begini Statistik Ruben Amorim di Old Trafford
-
Platform Kripto Indodax Jebol, Duit Nasabah Rp600 Juta Hilang Hingga OJK Bertindak
-
4 HP RAM 12 GB Paling Murah Januari 2026, Pilihan Terbaik untuk Gaming dan Multitasking
-
Eksplorasi Museum Wayang Jakarta: Perpaduan Sejarah Klasik dan Teknologi Hologram
-
4 Rekomendasi HP Murah RAM 8 GB Baterai Jumbo, Aman untuk Gaming dan Multitasking