SuaraBali.id - Jika anda sedang mencari objek wisata air bertemakan alam yang bercampur dengan waterpark untuk menghabiskan hari libur bersama keluarga maka anda harus mengunjungi Curug Luhur.
Sebab konsepnya tersebut, Curug Luhur cocok menjadi destinasi wisata jika anda membawa anak kecil. Baca artikel di bawah ini untuk mendapat lebih banyak informasi seputar Curug Luhur!
Curug Luhur: Paduan Air Terjun dengan Waterpark yang Serasi
Curug Luhur merupakan salah satu air terjun yang terletak di kawasan Taman Nasional Gunung Halimun Salak. Air terjun ini menjadi tempat favorit warga sekitar Bogor untuk melepas penat karena akses menuju ke Wisata Curug Luhur sangat mudah. Lokasi Curug Luhur bertempat di Pamijahan, Tapos I, Tenjolaya, Bogor, Jawa Barat.
Nama “Luhur” untuk curug ini berasal dari kata bahasa Sunda yang dapat berarti tinggi di bahasa Indonesia. Sesuai dengan namanya, Curug Luhur memang merupakan air terjun yang tinggi, ketinggian air terjun ini adalah 60 meter.
Satu hal utama yang membuat tempat rekreasi ini berbeda dari tempat rekreasi air lainnya adalah konsepnya. Wisata Curug Luhur menawarkan objek wisata air yang menggabungkan air terjun alami dengan kolam renang berbentuk waterpark.
Waktu dan Biaya untuk Berlibur di Curug Luhur
Objek wisata Curug Luhur dibuka setiap hari dari pukul 08.00 - 18.00 waktu setempat. Biaya masuk ke dalam Curug Luhur memang bisa dikatakan tidak terlalu murah yaitu Rp 35.000 pada hari kerja dan Rp 45.000 pada akhir pekan.
Namun dengan harga tiket masuk tersebut, pengunjung sudah dapat menikmati banyak fasilitas yang disediakan oleh pengelola di Curug Luhur.
Baca Juga: Menikmati Keindahan Curug Nangka, Bukan Sekadar Air Terjun Biasa
Akses Mudah Menuju Curug Luhur
Curug Luhur memang salah satu air terjun yang sangat mudah diakses karena terletak di pinggir jalan raya. Sedangkan perjalanan yang harus ditempuh untuk sampai ke Curug Luhur hanyalah 18 kilometer dari pusat kota Bogor.
Pengunjung dapat menempuh perjalanan tersebut dengan motor atau mobil pribadi. Selain itu, pengunjung juga dapat sampai di objek wisata ini dengan angkutan umum yang tersedia di Bogor.
Akses untuk mencapai Curug Luhur sangat mudah dijangkau, pengunjung hanya perlu berjalan menuruni tangga dari area parkir. Ketika tiba di lokasi, pengunjung dapat melakukan cek kesegaran air dengan mencuci tangan dan kaki di sebuah air terjun mini setinggi 2 meter.
Jika anda berencana untuk pergi ke Curug NAngka setelah puas bermain di Curug Luhur, anda hanya perlu menempuh perjalanan sejauh 2 kilometer.
Main Air di Waterpark Curug Luhur
Berita Terkait
-
Curug Parigi, Mini Niagara Falls di Tengah Kota Bekasi
-
Curug Cibaliung, Surga Dunia Kecil yang Tersembunyi di Bogor
-
Indahnya Curug Cilember di Bogor, Punya Tujuh Air Terjun yang Bikin Wisawatan Terpesona
-
Menikmati Keindahan Curug Nangka, Bukan Sekadar Air Terjun Biasa
-
Keindahan Curug Cibulao, Wisata Alam Air Biru di Kabupaten Bogor
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Sunscreen Menghilangkan Flek Hitam Usia 40 Tahun
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 5 Bedak Murah Mengandung SPF untuk Dipakai Sehari-hari, Mulai Rp19 Ribuan
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 50 Kode Redeem FF Terbaru 17 Januari 2026, Klaim Hadiah Gojo Gratis
Pilihan
-
Fadli Zon Kaget! Acara Serah Terima SK Keraton Solo Diserbu Protes, Mikrofon Direbut
-
Tim SAR Temukan Serpihan Pesawat ATR42-500 Berukuran Besar
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...