SuaraBali.id - Menjelang laga Bali United Vs Persib Bandung, Gelandang Bali United Fadil Sausu akui kualitas sang Maung Bandung. Menurutnya pemain Persib Badung memiliki komposisi merata.
“Mudah-mudahan kami para pemain bisa berusaha maksimal dalam pertandingan besok. Kami tahu komposisi pemain Persib berkualitas dan merata," kata Fadil dalam laman klub.
Kedua tim ini akan bertemu pada laga Liga 1 pekan ke-19 di Stadion I Gusti Ngurah Rai, Denpasar, Bali, hari ini, kamis (13/1/2022).
Gelandang Bali United Fadil Sausu mengakui pemain-pemain Persib Bandung berkualitas dan memiliki komposisi merata menjelang kedua tim bertemu
"Intinya kami para pemain telah mengevaluasi setiap pertandingan terakhir yang telah dijalankan dan menjadi dasar pada setiap laga berikutnya untuk bisa tampil lebih maksimal demi meraih hasil terbaik,”imbuhnya.
Fadil Sausu berpandangan bahwa Bali United berpeluang bertahan sebagai Juara Liga 1 seperti pada 2019. Hal ini dipengaruhi oleh usaha pemain dan kerja keras selama latihan serta dalam setiap pertandingan.
“Semua pemain harus kerja keras di latihan dan saat pertandingan agar bisa kembali menang setiap pertandingan dan meraih juara,” kata Fadil.
Seperti diketahui, kini Bali United menduduki posisi kelima klasemen Liga 1 dengan 32 poin dari 18 pertandingan, sedangkan Persib Bandung menduduki peringkat pertama dengan 37 poin. (ANTARA)
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Biodata dan Agama DJ Patricia Schuldtz yang Resmi Jadi Menantu Tommy Soeharto
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- 5 Sepatu Jalan Lokal Terbaik Buat Si Kaki Lebar Usia 45 Tahun, Berjalan Nyaman Tanpa Nyeri
- DPUPKP Catat 47 Hektare Kawasan Kumuh di Kota Jogja, Mayoritas di Bantaran Sungai
Pilihan
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
-
Mengapa Purbaya Tidak Pernah Kritik Program MBG?
-
Kuburan atau Tambang Emas? Menyingkap Fenomena Saham Gocap di Bursa Indonesia
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis