SuaraBali.id - Rempah-rempah asli Jembrana, Bali kini merambah ke negara tetangga. Olahan tersebut diantaranya kopi dan rempah jahe.
Usaha rempah-rempah khas Jembrana ini dilakukan oleh Aramanu (49) warga Banjar Melaya Krajan Desa Melaya, Kecamatan Melaya, Kabupaten Jembrana. Ia merintis bisnisnya yang bernama Kopi Jaya Mandiri sejak 4 tahun lalu.
Usahanya ini pun mendapatkan dengan segudang prestasi baik lomba TTG (Teknologi Tepat Guna) dari Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa (PMD) dan juara Silpakara Nugraha yang oleh Bappeda Kabupaten Jembrana.
Atas susksesnya usaha Kopi Jaya Mandiri ini digeluti Aramanu ini, membuatnya bahkan sempat ke Malaysia membawa nama harum Kabupaten Jembrana.
Pemerintah setempat memfasilitasinya dengan mengikuti pameran. Sementara produksi olahan ini juga masuk ke toko.
"Untuk kopi diambil dari yang bahan mentah diambil dari para petani langsung asli Jembrana di daerah Pengragoan. Olahannya terdiri dari kopi rempah atau kopi hot dan juga kopi bubuk. Dan juga membuat untuk pengharum ruangan dan mobil. Sistem jualan masuk juga toko dan bahkan ada juga sistem sale penjualan keliling Bali," ujarnya sebagaimana diwartakan beritabali.com – Jaringan Suara.com.
Dijelaskan Aramanu, untuk olahan Wedang Jahe atau W Jahe instan kini dikerjakan secara langsung di rumah bersama keluarga serta juga kelompok usaha yang kini ditekuni. Wedang jahe, menurutnya bagus untuk kesehatan dengan cara diseduh tanpa penambah gula dan racikan ini langsung larut dalam gelas.
Menurutnya, olahan wedang jahenya, juga bagus dikonsumsi bagi para olahragawan dan juga bagus untuk rencana diet.
"Olahan wedang jahe ini aman bagi penderita diabetes karena gula sudah dikristalkan. Sehingga dijamin sangat aman. Bahkan pemasaran ini masuk juga ke toko-toko yang ada di Jembrana," katanya.
Dua produk lokal ini diakuinya masih terkendala di pemasaran dan terutama juga modal.
"Kalo boleh jujur usaha UMKM ini bisalah mendapat angin segar terutama permodalan dan market yang jitu, sehingga bisa menggairahkan para pengusaha menengah ke bawah," pungkasnya.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- Apakah Habis Pakai Cushion Perlu Pakai Bedak? Ini 5 Rekomendasi Cushion SPF 50
- 5 Rekomendasi HP RAM 8GB Rp1 Juta Terbaik yang Bisa Jadi Andalan di 2026
- 34 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 20 Januari: Sikat TOTY 115-117 dan 20.000 Gems
Pilihan
-
Rebut Hadiah Berlimpah! Tabungan Pesirah Bank Sumsel Babel Jadi Penggerak Potensi Daerah
-
ASEAN Para Games 2025: Nurfendi Persembahkan Emas Pertama untuk Indonesia
-
Perbedaan Jaring-jaring Kubus dan Balok, Lengkap dengan Gambar
-
Rupiah Loyo, Modal Asing Kabur Rp 27 Triliun Sejak Awal Tahun
-
Izin Tambang Emas Martabe Dicabut, Agincourt Resources Belum Terima Surat Resmi dari Pemerintah
Terkini
-
Tujuh Ribu Burung Kicau dari NTB Diselundupkan ke Bali
-
Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas X Halaman 173 Kurikulum Merdeka: Sisi Lain Kartini
-
Kunci Jawaban Matematika Kelas VII Halaman 20 : Operasi Perkalian dan Pembagian Bilangan Bulat
-
Kunci Jawaban Pendidikan Agama Islam dan Budi Pekerti Kelas VII Halaman 67: Salat dan Zikir
-
Bule Australia Aniaya Bule Inggris di Bandara Ngurah Rai Bali