SuaraBali.id - Di tengah pandemi Covid-19 dan mulai merebaknya virus Omicron, anggota DPRD Bali meminta elemen pariwisata untuk bersabar menunggu kunjungan wisatawan asing. Ia mengatakan bahwa pemerintah daerah sudah berupaya melakukan pendekatan negara-negara sahabat terkait situasi Bali bahwa masyarakat sudah mematuhi aturan protokol kesehatan, termasuk melakukan vaksinasi COVID-19.
"Kami harapkan kepada elemen masyarakat yang bergerak di sektor pariwisata untuk bersabar menunggu kunjungan wisatawan mancanegara," kata anggota DPRD Bali Dewa Made Mahayadnya di Denpasar, Rabu (16/12/2021).
"Pemerintah provinsi dan masyarakat sudah berjuang untuk memulihkan sektor pariwisata. Karena kita menyadari pariwisata adalah andalan masyarakat Bali," tambahnya.
Dewa Mahayadnya yang juga Ketua Fraksi PDIP itu mengatakan negara-negara yang selama ini menjadi pemasok wisatawan ke Indonesia, khususnya Bali juga sama menghadapi pandemi, sehingga masalah kesehatan dan keuangan menjadi kunci utama mereka berwisata.
"Selama ini masyarakat negara-negara yang kunjungannya tinggi ke Bali masih mengalami masalah keuangan. Hampir semua negara mengalami krisis akibat dampak pandemi COVID-19. Terlebih ada lagi varian baru Omicron," ucapnya, didampingi sekretaris Fraksi PDIP Anak Agung Ngurah Adhi. Ardhana.
Sementara seorang dari elemen masyarakat pariwisata Wayan Puspa Negara berharap pemerintah tidak ambigu membuat pernyataan menyikapi keadaan daerah terkait pandemi ini.
"Kalau penyataan pemerintah tidak jelas, selalu ambigu dalam penerapan PPKM tersebut, sudah jelas wisatawan pasti ragu mengunjungi objek-objek wisata di Bali. Padahal Bali telah menerapkan juga prokes, termasuk harapan pemerintah terkait dengan CHSE," ucanya. (ANTARA)
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- 5 Mobil Diesel Bekas 7-Seater yang Nyaman dan Aman buat Jangka Panjang
- Senyaman Nmax Senilai BeAT dan Mio? Segini Harga Suzuki Burgman 125 Bekas
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
Pilihan
-
Emas dan Perak Meroket Ekstrem, Analis Prediksi Tren Bullish Paling Agresif Abad Ini
-
Rumus Keliling Lingkaran Lengkap dengan 3 Contoh Soal Praktis
-
Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
CORE Indonesia Soroti Harga Beras Mahal di Tengah Produksi Padi Meningkat
-
Karpet Merah Thomas Djiwandono: Antara Keponakan Prabowo dan Independensi BI
Terkini
-
5 Fakta Terbaru Penanganan Kejahatan Turis Asing di Pulau Dewata
-
Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas IX Halaman 110 Kurikulum Merdeka: Hati-Hati Tukang Tipu!
-
Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas VII Halaman 98 Kurikulum Merdeka: Membuat Sorbet Buah
-
Kunci Jawaban Informatika Kelas X Halaman 22 Kurikulum Merdeka : Data, Informasi dan Validasi
-
Jadi Idola Gen Z, Ini Kelebihan Macbook Dibanding Laptop Lain