SuaraBali.id - Sebanyak 10.991 tenaga kesehatan akan menerima vaksin dosis ke tiga yang diberikan Pemerintah Kota Denpasar, Bali mulai 2 Agustus 2021.
"Sasaran terbanyak untuk vaksinasi dosis ke tiga ini ada di Kota Denpasar. Untuk Denpasar sebanyak 10.991 tenaga kesehatan dari 40.768 tenaga kesehatan di seluruh Bali," kata Juru Bicara Satgas Penanganan Covid-19 Kota Denpasar, I Dewa Gede Rai, di Denpasar, Minggu (1/8/2021).
Ia mengatakan pemberian vaksinasi dosis ketiga bagi nakes ini dikarenakan mereka merupakan garda terdepan pelayanan Covid-19.
Vaksinasi dosis ketiga bagi tenaga kesehatan tersebut sesuai dengan arahan dari pemerintah pusat untuk melindungi tenaga kesehatan karena selama ini banyak juga tenaga kesehatan yang terpapar Covid-19.
Jenis vaksin yang digunakan pada vaksinasi dosis ke tiga ini yakni vaksin Moderna yang merupakan hasil produksi Amerika Serikat.
"Kami memastikan tenaga kesehatan terlindungi dengan pemberian vaksinasi dosis ketiga ini," ujarnya.
Ia menambahkan untuk pelaksanaan vaksinasi ini akan dilakukan di 40 fasilitas layanan kesehatan yang ada di Denpasar. Prosesnya yakni untuk petugas yang bertugas di 40 fasilitas layanan kesehatan langsung menjalani vaksinasi di tempat tugas masing-masing.
Sementara bagi tenaga kesehatan yang bertugas di luar fasilitas layanan kesehatan tersebut mendaftar dan melakukan vaksinasi di fasilitas layanan kesehatan terdekat. Proses vaksinasi pun sama dengan dosis pertama ataupun dosis kedua yang diawali dengan screening atau pemeriksaan.
Adapun 40 fasilitas layanan kesehatan yang ada di Denpasar meliputi 11 Puskesmas yang tersebar di empat kecamatan, RSUD Wangaya, RSUP Sanglah, RSBM, RSAD, RS Bhayangkara, KKP Benoa, RSU Bhakti Rahayu, RSU Dharma Yadnya, RSIA Puri Bunda, RSU Surya Husadha Ubung, RSU Prima Medika, RSU Balimed, RSU Puri Raharja, RSU Manuaba, dan RSU Bali Royal.
Baca Juga: Tiga Pengeroyok Nakes di Bandar Lampung Jadi Tersangka, Batu dan Kacamata Jadi Bukti
Selanjutnya, RSU Surya Husadha Denpasar, RSIA Pucuk Permata, RSU Kasih Ibu, RSIA Harapan Bunda, Klinik Sos Gatot Kaca, Klinik PT Kimia Farma Apotek, Klinik Bhayangkara Bali, Klinik Bhayangkara Sat Brimob Bali, Klinik Karya Prima, Klinik Bhayangkara Polresta Denpasar, Klinik FKTP Sudirman, Klinik FKTP Kepaon, Klinik Utama Niki Diagnostic Center, dan Klinik Utama Sidhi. (Antara)
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- 5 Mobil Diesel Bekas 7-Seater yang Nyaman dan Aman buat Jangka Panjang
- Senyaman Nmax Senilai BeAT dan Mio? Segini Harga Suzuki Burgman 125 Bekas
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
Pilihan
-
Emas dan Perak Meroket Ekstrem, Analis Prediksi Tren Bullish Paling Agresif Abad Ini
-
Rumus Keliling Lingkaran Lengkap dengan 3 Contoh Soal Praktis
-
Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
CORE Indonesia Soroti Harga Beras Mahal di Tengah Produksi Padi Meningkat
-
Karpet Merah Thomas Djiwandono: Antara Keponakan Prabowo dan Independensi BI
Terkini
-
5 Fakta Terbaru Penanganan Kejahatan Turis Asing di Pulau Dewata
-
Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas IX Halaman 110 Kurikulum Merdeka: Hati-Hati Tukang Tipu!
-
Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas VII Halaman 98 Kurikulum Merdeka: Membuat Sorbet Buah
-
Kunci Jawaban Informatika Kelas X Halaman 22 Kurikulum Merdeka : Data, Informasi dan Validasi
-
Jadi Idola Gen Z, Ini Kelebihan Macbook Dibanding Laptop Lain