SuaraBali.id - Ustadz Haikal Hassan sebut pahlawan Teuku Umar radikal, begitu juga Imam bonjol radikal. Hal itu diungkap dalam sebuah video yang memperlihatkan Haikal Hassan tuding Teuku Umar dan Imam Bonjol radikal.
Cap radikal itu disebutkan oleh Belanda. Video itu pun viral di media sosial. Video itu dibagikan pengguna Twitter @IbuNe_neng.
Dalam narasi kicauannya, ia mengaku baru pertama kali mendengar informasi jika Tuanku Imam Bonjol dan Teuku Umar disebut radikal oleh penjajah Belanda.
“Baru kali ini gw dengar Tuanku Imam Bonjol n Teuku Umar disebut Radikal sama Belanda,” cuit netizen @IbuNe_neng.
Ia pun mengaku heran dengan ucapan pendakwah keturunan Timur Tengah yang akrab disapa Babe Haikal tersebut.
“Tahan tahan. Ga boleh rasis!!! WNI keturunan begini amat ya,” tuturnya.
Dilihat dari video tersebut, tampak Ustadz Haikal Hassan tengah ceramah di hadapan jemaah. Ustadz Haikal Hassan pun lantas mengatakan bahwa dirinya tak ambil pusing apabila dicap radikal.
“Saya tiap hari di-bully, tiap hari saya bilang yes. Di-bully ekstrim, di-bully radikal biarin,” ujar Ustadz Haikal Hassan.
Ustadz Haikal Hassan lantas mengungkapkaan bahwa dua pahlawan nasional yakni Teuku Umar dan Imam Bonjol juga dicap radikal oleh penjajah Belanda.
Baca Juga: Viral Video Balas Tuduhan Radikal Padanya, Haikal Hassan: Elu Penjajah Belanda!
“Menurut Belanda Teuku Umar juga radikal, Tuanku Imam Bonjol juga radikal karena dia berjuang untuk membela rakyatnya,” ungkap Ustadz Haikal Hassan.
Maka dari itu, kata Haikal Hassan, orang-orang yang menyebutnya radikal menurutnya mereka juga termasuk penjajah Belanda.
“Orang mengatakan saya radikal, saya katakan biarin. Elu penjajah Belanda,” ujar Ustadz Haikal Hassan.
Berita Terkait
-
Diutus Prabowo Bertemu Megawati, Dasco Gerindra Sampaikan Pesan Rahasia
-
Jembatani Prabowo-Megawati, Budi Gunawan Blak-blakan Ungkap Obrolan 4 Mata di Teuku Umar
-
Halal Bihalal di Teuku Umar: Sinyal Megawati dan Prabowo Buka Poros Baru?
-
Bertemu di Teuku Umar, Megawati Banyak Kasih Saran ke Prabowo Termasuk soal Tarif Donald Trump
-
Sekjen Gerindra Bicara Posisi PDIP Usai Prabowo-Megawati Bertemu di Teuku Umar
Terpopuler
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 5 Serum Wardah untuk Mengurangi Flek Hitam dan Garis Halus pada Kulit Usia 40 Tahun
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Plt Gubri SF Hariyanto Diminta Segera Tetapkan Kepala Dinas Definitif
Pilihan
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Jadi Bos BI, Purbaya: Bagus, Saya Mendukung!
-
Rupiah Tembus Rp16.955, Menkeu Purbaya: Bukan Karena Isu Wamenkeu ke BI
-
Rupiah Makin Jatuh Nilainya, Hampir ke Level Rp 17.000/USD
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Untuk Jadi Bos BI
-
Suram! Indonesia Masuk Daftar 27 Negara Terancam Krisis Struktural dan Pengangguran
Terkini
-
Jadi Idola Gen Z, Ini Kelebihan Macbook Dibanding Laptop Lain
-
Tradisi Unik Jelang Ramadan di Tengah Umat Hindu Bali
-
Ingin Tetap Langsing Saat Puasa? Ini Tips Diet di Bulan Ramadan
-
Kepala Kantor BPN Bali Lawan Penetapan Tersangka Lewat Praperadilan
-
Status Gunung Ile Lewotolok Naik Jadi Siaga, Ribuan Gempa Tercatat