SuaraBali.id - Warga Desa Ringdikit di Kecamatan Seririt, Kabupaten Buleleng digegerkan dengan kasus penganiayaan yang dilakukan seorang pemuda bernama Dewa Putu Andrew Basudewa (18) terhadap temannya PW (14) pada Senin (12/4/2021) sekitar pukul 18.30 WITA.
Dilansir dari Beritabali.com, saat itu antara korban dan pelaku bertemu di sebuah gang di Dusun Kelodan, Desa Ringdikit.
“Berawal dari korban, saksi dan terlapor berjalan bersama dari rumah saksi menuju ke pos kamling. Dalam perjalanan terlapor dan korban berada di bagian belakang, sementara saksi ada di depan. Saat kedua saksi sudah berada di pos kamling, terlapor dan korban masih berada di dalam gang. Saat itulah terlapor yang dalam posisi berjalan di belakang korban mengeluarkan pisau dari sakunya dan langsung menusuk korban ke arah leher sebanyak satu kali,” papar Kapolsek Seririt, Kompol Gede Juli.
Dipastikan pisau yang digunakan untuk menusuk leher bagian kanan tersebut telah dipersiapkan oleh pelaku.
Baca Juga: Tewas! Pulang Berlumuran Darah, Safitri Sempat Ngadu ke Ibu Ditusuk Orang
“Pisau itu sepertinya telah dipersiapkan sebelumnya dan korban mengalami luka robek dan mengeluarkan darah serta sempat korban berlari meminta pertolongan dan terlapor lari meninggalkan TKP menuju ke rumahnya," ujar Juli.
Berdasarkan hasil pemeriksaan Unit Reskrim Polsek Seririt, diduga penyebab aksi penganiayaan yang dilakukan Andrew Basudewa terhadap PW itu lantaran dendam karena sering dibully dan juga rasa jengkel. Di mana saat kumpul-kumpul dan pelaku datang, korban bersama teman-temannya langsung meninggalkannya.
Ida Bagus Sudarsana, kakek korban di RSUD Buleleng menyebutkan, korban sedang menjalani operasi akibat tusukan benda tajam pada bagian leher kanan.
“Kalau kejadiannya kami belum tahu, cuma kata temannya dari cucu saya, katanya sedang main game datang pelaku ini langsung melewati korban dan temannya yang sedang duduk-duduk lalu ditusuk pakai pisau dapur,” ujarnya.
Pascaaksi penusukan tersebut, pelaku melarikan diri meninggalkan lokasi kejadian. Sementara korban meminta tolong hingga kemudian dilarikan ke RS Santhi Graha Seririt. Namun akibat luka tusuk di leher akhirnya dibawa ke RSUD Kabupaten Buleleng untuk mendapat penanganan secara intensif.
Baca Juga: 3 Lapis Pengamanan, Cara Mudah Eks Satgas KPK Gondol Emas Koruptor 1,9 Kg
Sementara, Andrew Basudewa sebagai pelaku aksi penganiayaan itu telah diamankan ke Mapolsek Seririt bersama satu barang bukti berupa pisau dapur.
Berita Terkait
-
Kata Kapolda Kepri Soal Ibu Rantai dan Siksa Anak Sendiri di Batam
-
Update Bentrok TNI dan Warga Sibiru-biru: 45 Prajurit Diperiksa dan Berpotensi Jadi Tersangka
-
IDI Kecam Keras Penganiayaan Dokter di Papua, Tuntut Jaminan Keamanan Nakes
-
Komplotan Ormas Penganiaya Prajurit TNI di Kebayoran Baru Jaksel Ternyata Mabuk Berat, Wanita Ikut Ditangkap
-
Brutal! Remaja Putri di Jonggol Hajar Temannya di Warung Kopi, Ini Kata Polisi
Terpopuler
- Pernampakan Mobil Mewah Milik Ahmad Luthfi yang Dikendarai Vanessa Nabila, Pajaknya Tak Dibayar?
- Jabatan Prestisius Rolly Ade Charles, Diduga Ikut Ivan Sugianto Paksa Anak SMA Menggonggong
- Pengalaman Mengejutkan Suporter Jepang Awayday ke SUGBK: Indonesia Negara yang...
- Ditemui Ahmad Sahroni, Begini Penampakan Lesu Ivan Sugianto di Polrestabes Surabaya
- Pesan Terakhir Nurina Mulkiwati Istri Ahmad Luthfi, Kini Suami Diisukan Punya Simpanan Selebgram
Pilihan
-
5 HP Redmi Sejutaan dengan Baterai Lega dan HyperOS, Murah Tapi Kencang!
-
Hak Masyarakat Adat di Ujung Tanduk, Koalisi Sipil Kaltim Mengecam Kekerasan di Paser
-
Waspada, Kebiasaan Matikan Lampu Motor di Siang Hari Bisa Berujung Bui
-
Kenaikan PPN 12% Jadi Nestapa Kelas Menengah, Orang Kaya Sulit Dipajaki?
-
Pusing Dah! Isu Dipecat, Shin Tae-yong Dibebankan Menang Lawan Arab Saudi di Tengah Rekor Buruk Timnas Indonesia
Terkini
-
Dukung Industri Kreatif, Bank Mandiri Dorong Tenun Tradisional Bali, Lombok dan Kupang Tembus Pasar Global
-
Legenda Nasi Tahu Ni Sarti Sukawati: Kuliner Vegetarian yang Selalu Diburu Wisatawan
-
Dari Pos Pengungsian Gunung Lewotobi, Warga Tetap Dukung Dan Semangati Timnas Indonesia
-
Serangan Fajar Pilkada 2024 Diprediksi Beralih dari Tunai Jadi Uang Digital
-
Raja-raja di Bali Minta Bandara Bali Utara Dibangun di Atas Laut