SuaraBali.id - Ni Putu Anindita Anjani dilaporkan hilang oleh keluarganya. Sudah hampir sebulan mahasiswi itu hilang, tak pulang ke rumah.
Ni Putu Anindita Anjani warga Kerobokan Kelod, Kecataman Kuta Utara, Badung, Bali. Orang hilang sejak 28 Januari 2021 dan dicari keluarganya.
Kekinian keberadaan Anjani masih misterius meski upaya pencarian terus dilakukan.
Pihak keluarga sudah menyebarkan foto mahasiswi Anjani hilang ke media sosial untuk mencari keberadannya.
Selain itu juga sudah melaporkanke Polsek Kuta Utara. Namun belum ada hasil, Anjani tak kunjung ditemukan.
Kakak sepupu Anjani, I Dewa Adi Putra, mahasiswi itu pergi dari rumahnya di Banjar Pengubengan Kauh, Kelurahan Kerobokan Kelod dan pamitan kepada neneknya.
Mahasiswi tersebut mengatakan akan pergi rumah temannya. Saat pergi, Anjani mengenakan jaket hitam, sandal merk Ando dan membawa ransel.
Semenjak saat itu, Anjani tak pulang ke rumah. Nomor handphonenya juga tidak bisa dihubungi.
"Selama ini dia tidak ada masalah dengan keluarga tapi pergi dari rumah dan belum kembali. Sehingga kami melaporkannya ke Polisi," ungkap Dewa Adi Putra seperti dikutip dari Beritabali.com (Suara.com).
Baca Juga: Perahu yang Ditumpangi 3 Remaja Terbalik di Pulau Kelang, 2 Orang Hilang
Sementara dari hasil lidik diketahui Anjani berada di Surabaya, Jawa Timur. Perihal ini terdeteksi karena Anjani pernah tarik uang di salah satu mesin ATM di Surabaya.
Jajaran Polsek Kuta Utara masih dalam upaya penyelidikan. Selain itu, pihaknya akan berkoordinasi dengan pihak keluarga untuk mendapatkan informasi.
"Ya hasil lidik ia (Anjani) terdeteksi berada di Surabaya. Semua informasi yang didapat sedang dilakukan penyelidikan," terang Oka Bawa.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- 5 Mobil Diesel Bekas 7-Seater yang Nyaman dan Aman buat Jangka Panjang
- Senyaman Nmax Senilai BeAT dan Mio? Segini Harga Suzuki Burgman 125 Bekas
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
Pilihan
-
Rumus Keliling Lingkaran Lengkap dengan 3 Contoh Soal Praktis
-
Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
CORE Indonesia Soroti Harga Beras Mahal di Tengah Produksi Padi Meningkat
-
Karpet Merah Thomas Djiwandono: Antara Keponakan Prabowo dan Independensi BI
-
Dekati Rp17.000, Rupiah Tembus Rekor Terburuk 2026 dalam Satu Bulan Pertama
Terkini
-
5 Fakta Terbaru Penanganan Kejahatan Turis Asing di Pulau Dewata
-
Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas IX Halaman 110 Kurikulum Merdeka: Hati-Hati Tukang Tipu!
-
Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas VII Halaman 98 Kurikulum Merdeka: Membuat Sorbet Buah
-
Kunci Jawaban Informatika Kelas X Halaman 22 Kurikulum Merdeka : Data, Informasi dan Validasi
-
Jadi Idola Gen Z, Ini Kelebihan Macbook Dibanding Laptop Lain