SuaraBali.id - Gisella Anastasia alias Gisel akhirnya angkat bicara soal video syur yang mirip dirinya yang beredar danviral di media sosial.
Gisel membantah kalau wanita dalam video itu adalah dirinya. Mantan istri Gading Marten ini merasa bingung bagaimana dirinya harus memberikan klarifikasi.
Bukan tanpa sebab, rumor serupa bukan kali pertama menimpanya.
"Aku bingung klarifikasinya gimana. Soalnya bukan kali pertama ya kena di aku," ucap Gisella Anastasia dalam pesannya kepada Suara.com, Sabtu (6/11/2020).
Tak bisa dipungkiri kekasih Wijya Saputra alias Wijin ini merasakan kesedihan mendalam. Karena kembali mendapat isu skandal video syur mirip dengannya.
"Sebenarnya sedih, cuma ya sudah nggak apa-apa dihadapi saja," ucap pelantun "Pencuri Hati" ini.
Saat ditegaskan mengenai kebenaran video tersebut apakah dirinya atau bukan, Gisella Anastasia tak membenarkan maupun membantahnya.
Ibu satu anak ini hanya meminta doa untuk dirinya kuat menghadapi masalah tersebut.
"Mohon doanya ya agar bisa cepat terlewati," kata Gisella Anastasia mengakhiri pesannya.
Baca Juga: Bicara soal Video Syur Mirip Dirinya, Gisel: Aku Bingung Klarifikasinya
Seperti yang sudah diberitakan sebelumnya, video syur mirip Gisella Anastasia viral di media sosial sejak dini hari tadi.
Dalam video berdurasi 19 detik tersebut, jebolan Indonesian Idol ini tampak sedang bercumbu dengan seorang laki-laki.
Ia duduk di atas seorang laki-laki yang bertelanjang dada. Mencium pria tersebut dan melakukan hubungan intim.
Warganet kemudian mulai menduga-duga mengenai sosok perempuan itu dengan Gisel.
Mereka mulai menyamakan busana yang dipakai, tato Gisel, ruangan, hingga lelaki di video tersebut.
Berita Terkait
Terpopuler
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 5 Serum Wardah untuk Mengurangi Flek Hitam dan Garis Halus pada Kulit Usia 40 Tahun
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Plt Gubri SF Hariyanto Diminta Segera Tetapkan Kepala Dinas Definitif
Pilihan
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Jadi Bos BI, Purbaya: Bagus, Saya Mendukung!
-
Rupiah Tembus Rp16.955, Menkeu Purbaya: Bukan Karena Isu Wamenkeu ke BI
-
Rupiah Makin Jatuh Nilainya, Hampir ke Level Rp 17.000/USD
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Untuk Jadi Bos BI
-
Suram! Indonesia Masuk Daftar 27 Negara Terancam Krisis Struktural dan Pengangguran
Terkini
-
Jadi Idola Gen Z, Ini Kelebihan Macbook Dibanding Laptop Lain
-
Tradisi Unik Jelang Ramadan di Tengah Umat Hindu Bali
-
Ingin Tetap Langsing Saat Puasa? Ini Tips Diet di Bulan Ramadan
-
Kepala Kantor BPN Bali Lawan Penetapan Tersangka Lewat Praperadilan
-
Status Gunung Ile Lewotolok Naik Jadi Siaga, Ribuan Gempa Tercatat