SuaraBali.id - Salah seorang pengunjung Pantai Petitenget berhasil diselamatkan usai sempat tergulung ombak besar tak jauh dari restoran Laluciola, Banjar Batu Belig, Kuta Utara, Badung, Bali Jumat, (31/7/2020) sekitar pukul 17.15 WITA.
Kronologi kejadian berawal saat Ginanjar bersama temannya tengah berenang di Pantai Petitenget. Tiba-tiba ombak besar menerjang mereka. Salah seorang temannya bernama Sandi berhasil lolos dari kepungan ombak ganas tersebut. Nahas, Ginanjar tergulung ombak. Temannya tersebut kemudian meminta pertolongan ke Pospol Petitenget.
Dengan segera, Bripka I Gusti Ngurah Blambangan salah satu anggota Polair Polres Badung yang bekerjasama dengan anggota Pospol Petitenget, Balawista serta kelompok nelayan Petitenget melakukan pertolongan.
"Sandi dibawa ke Pos Polair Petitenget. Saksi Sandi mengatakan temanya Ginanjar masih berada di lautan terseret ombak di pantai," ujar Kasat Pol Air Polres Badung I Wayan Jiwa Antara, Jumat (31/7/2020).
Tidak membutuhkan waktu lama, Polair bekerjasama dengan Balawista dan kelompok Nelayan Petitenget dengan menggunakan Rescue Boat berhasil menemukan Ginanjar yang terombang-ambing di lautan.
Dengan menggunakan papan surfing, petugas akhirnya berhasil menyelamatkan korban. Usai berhasil diselamatkan, Selanjutnya Ginanjar yang merupakan warga Kerobokan, Kuta Utara, Badung langsung dievakuasi ke Rumah Sakit.
"Untung anggota Polair cepat ke lokasi dan menyelamatkannya. Korban sudah dibawa ke rumah sakit menggunakan mobil pribadi, guna mendapat penanganan lebih cepat," pungkas Iptu Jiwa Antara, melansir Berita Bali (jaringan Suara.com).
Berita Terkait
-
Aksi Toleransi, Pecalang Turut Jaga Salat Id dan Penyembelihan Hewan Qurban
-
Akibat COVID-19, Jumlah Daging Kurban di Denpasar Menurun 15 Persen
-
Wisata Kembali Dibuka, Puluhan Penerbangan Tiba di Bali
-
Viral Video Orang Tenggelam, Ternyata Hanya Pura-pura
-
Perahu Melaju Tanpa Awak, Nelayan di Pangkalan Kerinci Diduga Hilang
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Sunscreen Menghilangkan Flek Hitam Usia 40 Tahun
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 5 Bedak Murah Mengandung SPF untuk Dipakai Sehari-hari, Mulai Rp19 Ribuan
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 50 Kode Redeem FF Terbaru 17 Januari 2026, Klaim Hadiah Gojo Gratis
Pilihan
-
Fadli Zon Kaget! Acara Serah Terima SK Keraton Solo Diserbu Protes, Mikrofon Direbut
-
Tim SAR Temukan Serpihan Pesawat ATR42-500 Berukuran Besar
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...