Idul Fitri Terindah Luna Maya, Setelah Berlebaran Bersama di Bali Lalu Dilamar Maxime di Jepang

Bagi Luna Maya, mudik ke Bali saat Lebaran adalah kewajiban.

Eviera Paramita Sandi
Selasa, 01 April 2025 | 17:21 WIB
Idul Fitri Terindah Luna Maya, Setelah Berlebaran Bersama di Bali Lalu Dilamar Maxime di Jepang
Luna Maya dan Maxime Bouttier [Instagram]

SuaraBali.id - Aktris Luna Maya merayakan hari raya Idul Fitri bersama keluarganya di Bali bersama Maxime Bouttier.

Momen lebaran Idul Fitri Luna Maya kali ini sudah pasti jadi yang spesial bagi aktris bernama lengkap Luna Maya Sugeng tersebut.

Pasalnya ia telah resmi dilamar oleh kekasihnya Maxime Bouttier di Tokyo, Jepang.

Momen lamaran itu pun diunggah Luna Maya dan Maxime di akun Instagram masing-masing.

Baca Juga:Ogoh-ogoh Tikus Berdasi Bawa Tuas Pompa BBM Viral, Warganet : Kayak Kenal

Bagi Luna Maya, mudik ke Bali saat Lebaran adalah kewajiban.

"Setiap Lebaran, saya pasti pulang ke Bali," kata Luna Maya saat ditemui di Jakarta.

Luna Maya bercerita selama ibadah puasa Ramadan kemarin, ia selalu rutin ikut tarawih di masjid.

"Semuanya berjalan seperti biasa, fokus menjalani ibadah," ucap Luna Maya yang kini berusia 41 tahun itu.

Menurut Luna Maya, ada suasana yang berbeda setiap merayakan Lebaran di Bali.

Baca Juga:FKUB Sebut Tindakan yang Memviralkan Aktivitas Warga di Jembrana Saat Nyepi Provokator

"Mayoritas orang Bali penganut agama Hindu, suasana Lebarannya sedikit beda, tapi yang penting bersama keluarga," ujar Luna Maya.

Tak hanya bersama keluarga, Luna Maya juga merayakan Lebaran bersama aktor Maxime Bouttier, kekasihnya.

Maxime ternyata juga mudik ke Pulau Dewata Bali.

"Orangtua Max kan di Bali," ucap Luna Maya.

Sebagaimana diketahui Luna Maya lahir dan besar di Bali, sedangkan Maxime Poitiers, Perancis namun sang ibu yang lahir di Bali membuatnya juga besar di Bali.

Maxime Bouttier ternyata dulu pernah satu sekolah dengan Luna Maya saat di Bali.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Menu Kopi Mana yang "Kamu Banget"?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Tipe Kepribadian MBTI Apa Sih Sebenarnya?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Zodiak Paling Cocok Jadi Jodohmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Tua Usia Kulitmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Mobil yang Cocok untuk Introvert, Ambivert dan Ekstrovert?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Tahu Kamu Detail Sejarah Isra Miraj?
Ikuti Kuisnya ➔
POLLING: 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono, Apa Layak Dilaporkan Polisi?
Ikuti Kuisnya ➔
Cek Prediksi Keuangan Kamu Tahun Depan: Akan Lebih Cemerlang atau Makin Horor?
Ikuti Kuisnya ➔
POLLING: Kamu di 2026 Siap Glow Up atau Sudah Saatnya Villain Era?
Ikuti Kuisnya ➔

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Terkini