Mayat Mahasiswi Membusuk di Kasus Kamar Kos

Setelah dilakukan pengecekan bersama-sama, ternyata korban ditemukan dalam kondisi meninggal di atas kasur.

Eviera Paramita Sandi
Jum'at, 28 Juni 2024 | 10:58 WIB
Mayat Mahasiswi Membusuk di Kasus Kamar Kos
Mahasiswi Kos di Denpasar Ditemukan Tewas [Istimewa]

SuaraBali.id - Seorang penghuni kamar kos di Jalan Pulau Flores Gang I, Banjar Kerthi, Desa Dauh Puri Kelod, Denpasar Barat, Kamis 27 Juni 2024 ditemukan tewas membusuk.

Penghuni tersebut diketahui adalah EG (22) seorang mahasiswi. Ia diduga meninggal karena sakit.

Hal ini dikatakan oleh Kasi Humas Polresta Denpasar AKP Ketut Sukadi, pada Kamis 27 Juni 2024.

Menurutnya, perempuan asal Tangerang Selatan, Banten tersebut diketahui meninggal berawal dari seorang tetangga kos yang mencium aroma bau busuk di kos.

Baca Juga:Tahun 2025, Menjelajahi Bali Lebih Mudah Dan Ramah Lingkungan dengan Bus Listrik

Saksi menduga bau busuk menyengat itu datang dari kamar korban. Ia lantas melapor kepada pemilik kos, Ketut Suyasa. Mereka pun lantas bersama-sama mengecek kamar kos.

Suyasa juga menghubungi Kelian Dusun dan dilanjutkan ke kantor polisi. Setelah dilakukan pengecekan bersama-sama, ternyata korban ditemukan dalam kondisi meninggal di atas kasur.

"Posisi korban saat ditemukan, kedua tangan dan kaki menekuk di bagian depan badan," ujarnya.

Dari hasil olah TKP petugas, tidak ditemukan tanda-tanda kekerasan di tubuh korban. Diduga kuat korban meninggal karena sakit.

Hal itu diperkuat dengan ditemukannya obat-obatan di meja kamar korban. Selanjutnya, jenazah korban dievakuasi ke RSUP Prof Ngoerah, Sanglah, Denpasar.

Baca Juga:Harga Kakao Jembrana Tembus Rp150 Ribu per Kilogram, Tertinggi dalam Sejarah

"Korban meninggal diduga karena sakit," beber AKP Sukadi.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Menu Kopi Mana yang "Kamu Banget"?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Tipe Kepribadian MBTI Apa Sih Sebenarnya?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Zodiak Paling Cocok Jadi Jodohmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Tua Usia Kulitmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Mobil yang Cocok untuk Introvert, Ambivert dan Ekstrovert?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Tahu Kamu Detail Sejarah Isra Miraj?
Ikuti Kuisnya ➔

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Terkini