SuaraBali.id - Persembahyangan umat Hindu tidak hanya sekedar mengenakan pakaian yang sopan dan suci. Banyak sarana-sarana yang melengkapi upacara atau persembahyangan tersebut.
Salah satu sarana yang tak pernah lepas dari persembahyangan umat Hindu adalah dupa. Tak heran ketika umat Hindu bersembahyang, hampir selalu ada dupa.
Seperti sekumpulan pria ini, mereka tengah mengikuti upacara di salah satu pura yang ada di Bali. Aktivitasnya saat bersembahyang itu sukses mencuri perhatian publik.
Bukan karena caranya bersembahyang, atau pun dari segi pakaiannya, namun justru sarana yang dibawanya. Iya, pria ini membawa benda unik untuk tempat meletakkan dupa.
Baca Juga:Ojol di Denpasar Tewas Setelah Ditabrak Truk yang Sopirnya Tanpa Identitas
Dalam sebuah video yang diunggah akun Instagram @gianyardaily memperlihatkan 4 orang pria tengah bersembahyang di tempat yang sama.
Mereka duduk berjajar satu sama lainnya. Keempat pria ini meletakkan dupa di depannya masing-masing.
Hal inilah yang membuat salah fokus, dua orang meletakkan dupanya benar-benar di tempat tempat sesaji. Sementara teman lainnya dicapitkan didalam tas pinggangnya.
Namun yang tak biasa adalah diletakkan di genggaman sebuah boneka kecil nan mungil. Momen ini sontak mengundang perhatian hingga direkam oleh salah satu dari mereka.
Si pria yang membawa boneka kecil itu hanya bisa tertawa saat direkam oleh temannya. Videonya kini viral dan mengundang beragam komentar dari warganet, bahkan ada yang ingin membelinya juga.
Baca Juga:Dirawat Kakek Yang Buta Huruf, Komang Tak Bisa Baca Tulis Sampai Kelas 3 SD
“Serius nanya, itu boneka beli dimana? Saya mau,” ujar @melindapatriaa.
“Pake in nae kamen ma kebaya ,” sahut @myne5840.
“Pampers salukin wi pang sing ngencin di pura,” komentar @manikpermana.
Kontributor : Kanita