Dongkrak Perekonomian, Desa Padang Panjang Kalimantan Selatan Sukses Manfaatkan AgenBRILink dan BRImo

SelainAgenBRILink,layananmobile bankingBRImo turut memberikan dampak terhadap kehidupan masyarakat Desa Padang Panjang.

Fabiola Febrinastri | Iman Firmansyah
Kamis, 25 Januari 2024 | 11:17 WIB
Dongkrak Perekonomian, Desa Padang Panjang Kalimantan Selatan Sukses Manfaatkan AgenBRILink dan BRImo
Taman Wisata Menanti Laburan. (Dok. banjarmasinpost.co.id/dony usman)

“Jumlah wisatawan rata-rata 30.000 per tahun, untuk menambah daya tarik Taman Wisata Menanti Laburan, BUM Desa Maju sudah membangun sirkuit grasstrack dan wahana-wahana baru”. kata Bumukti.

BUM Desa Maju Jaya juga kerap mengadakan berbagai event seru di sirkuit grasstrack tersebut. Upaya-upaya ini sukses menarik minat wisatawan untuk datang.

“Event yang diadakan itu membuat Taman Wisata Menanti Laburan semakin hidup. Ini lantaran warung-warung lokal jadi ramai, penjualan makanan meningkat, dan jumlah pengunjung yang ke taman juga meningkat secara drastis,” ucapnya.

Saat ini, tambah Bumukti, pendapatan kotor Taman Wisata Menanti Laburan berada di kisaran Rp 600 juta per tahun.

Baca Juga:Peringati HUT ke-128, BRI Berikan Berbagai Promo Menarik bagi Nasabah

Jumlah tersebut berasal dari penjualan tiket masuk, sewa warung, wahana permainan, outbond, kemah, dan kunjungan grup.

Produk BRI bantu dongkrak perekonomian

Peran BUM Desa Maju Jaya sebagai motor penggerak perekonomian di Desa Padang Panjang cukup besar. BUM Desa Maju Jaya mampu memberikan dampak terhadap peningkatan taraf kesejahteraan di wilayah tersebut.

Selain mengelola Taman Wisata Menanti Laburan, BUM Desa Maju Jaya juga mengoptimalkan produk BRI untuk mendongkrak ekonomi warga Desa Padang Panjang. Salah satunya adalah AgenBRILink.

AgenBRILink adalah layanan perbankan tanpa kantor yang diinisiasi oleh BRI untuk menjangkau masyarakat di seluruh Nusantara. Dalam layanan ini, BRI menggandeng nasabah sebagai agen yang dapat melayani transaksi perbankan bagi masyarakat secara real-time online dengan konsep sharing fee. Dengan demikian, masyarakat tak perlu ke kantor cabang BRI untuk melakukan transaksi tersebut.

Baca Juga:Para Mahasiswa Aktif, Ayo Ikut dalam Program Magang Kampus Merdeka Cycle 6 Tahun 2024

“BUM Desa Maju Jaya awalnya hadir untuk mengelola warung sembako. Kemudian, BUM Desa Maju Jaya mengajukan kepada BRI untuk menjadikan warung yang dikelolanya sebagai AgenBRILink,” kata Bumukti.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini