Bule yang Dorong Dan Tampar Wajah Polisi di Kuta Baru Terancam Deportasi

Penilangan itu dikarenakan AA membonceng perempuan yang tidak mengenakan helm saat itu.

Eviera Paramita Sandi
Rabu, 20 September 2023 | 16:13 WIB
Bule yang Dorong Dan Tampar Wajah Polisi di Kuta Baru Terancam Deportasi
Seorang Warga Negara Asing (WNA) asal Inggris menampar polisi yang menilangnya saat berada di persimpangan Jalan Sunset Road, Kuta pada Senin (18/9/2023) [Tangkap Layar/ Instagram]

Setelah dilaporkan, AA langsung diamankan oleh Satreskrim Polresta Denpasar pada Selasa (19/9/2023) kemarin sekitar pukul 20.00 WITA. AA berhasil diamankan di sebuah vila di kawasan Canggu, Kecamatan Kuta Utara, Kabupaten Badung.

Meski belum dijelaskan pasal yang kemungkinan menjerat AA, namun Jansen menjelaskan jika pelaku terancam sanksi deportasi. Korban disebut juga sedang berkoordinasi dengan pihak Imigrasi dalam hal itu.

“Saat ini tindakan yang dilakukan, mengamankan pelaku dan barang bukti, memberikan tilang kepada pelaku, memeriksa saksi dan pelaku, serta berkoordinasi dengan pihak Imigrasi untuk melakukan proses hukum serta Deportasi terhadap pelaku,” tutur dia.

Sebelumnya, video pendorongan terhadap polisi itu viral di media sosial. Dalam video tersebut terlihat AA saat itu sedang ditilang oleh Aiptu Puji Santoso dan didampingi oleh Aiptu Nyoman Siki Asmara. Namun, dalam video itu AA hanya mendorong Aiptu Puji Santoso.

Baca Juga:Arti Dan Tata Cara Ritual Melukat di Bali

Kontributor : Putu Yonata Udawananda

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini