Viral Bule di Bali Diduga Belajar Naik Motor Matic Lalu Tabrak Apapun di Depannya

Kendati terlihat santai, tak semua bule di Bali punya kemampuan berkendara dengan motor matic.

Eviera Paramita Sandi
Selasa, 10 Januari 2023 | 11:00 WIB
Viral Bule di Bali Diduga Belajar Naik Motor Matic Lalu Tabrak Apapun di Depannya
Video detik-detik seorang pengendara motor diduga WNA di Gianyar, Bali kehilangan kendali dan tabrak kendaraan di depannya, Jumat (7/1/2023). [Tangkap Layar Video]

SuaraBali.id - Bule atau warga negara asing (WNA) di Bali banyak yang memanfaatkan motor matic untuk berwisata di Pulau Dewata.

Hal seperti ini biasanya banyak terlihat di wilayah Kuta, Canggu dan Seminyak dan beberapa wilayah lainnya, para bule ini banyak yang menyetir motor matic dengan santai.

Walau terkadang mereka juga mengabaikan keselamatan berkendara seperti tak menggunakan helm atau tak menggunakan baju atasan.

Kendati terlihat santai, tak semua bule di Bali punya kemampuan berkendara dengan motor matic.

Baca Juga:Detik-detik Bule di Bali Belajar Naik Motor Lalu Tabrak Apapun di Depannya

Seperti diketahui, jalanan di Bali terutama di kantong-kantong turis cenderung padat dan jalannya juga tidak lebar.

Bule yang baru belajar motor matic lalu berkendara di daerah ini sudah pasti berpotensi akan menganggu lalu lintas dan rawan kecelakaan.

Seperti yang terlihat dalam video viral berikut ini yang diunggah oleh akun @jegBali dan diunggah ulang oleh akun @denpasarviral.

Disebutkan bahwa video ini direkam di sekitar pura Duubingin, Tegalalalng, Gianyar pada jumat (7/1/2023).

Terlihat pada hari itu, jalanan cukup padat dan terlihat orang berjalan dengan baju adat seperti sehabis sembahyang.

Baca Juga:Video Gempa M 7,9 di Pelabuhan Yos Sudarso Tual Ambon, Warganet Heran Ada Yang Santai

Terlihat pula antrean mobil dan motor di depan traffic light.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini

Tampilkan lebih banyak