Pinkan Mambo Berandai-Andai Ditembak Ahmad Dhani, Tapi Takut Mulaan Jameela Marah

Nama Ahmad Dhani akhirnya disebut saat Pinkan Mambo merasa tak terima dibilang tak disiplin oleh Maia Estianty.

Eviera Paramita Sandi
Selasa, 29 November 2022 | 07:00 WIB
Pinkan Mambo Berandai-Andai Ditembak Ahmad Dhani, Tapi Takut Mulaan Jameela Marah
Pinkan Mambo [Adiyoga Priyambodo/Suara.com]

SuaraBali.id - Penyanyi Pinkan Mambo lagi-lagi membuka masa lalunya saat masih berada di manajemen Maia Estianty. Mantan personel Duo Ratu itu bahkan mengandaikan saat itu dirinya ditembak Ahmad Dhani.

Namun demikian Pinkan Mambo menolak mengungkap reaksinya karena takut Mulan Jameela marah.

"Kalo Mas Dhani kan yang nembak gua. Gua tolak nggak ya? Gua kasih tau nggak ya? Nanti Mulan marah kalo gua kasih tau," ujar Pinkan Mambo dikutip dari KH Infotainment pada Senin (28/11/2022).

Nama Ahmad Dhani akhirnya disebut saat Pinkan Mambo merasa tak terima dibilang tak disiplin oleh Maia Estianty.

Nama Ahmad Dhani mantan suami Maia itu lalu diseret sebagai saksi apa yang terjadi di masa lalu.

"Yang nggak disiplin itu Maia sebenernya. Dia bilang aku nggak dateng check sound, nggak mungkin! Tanya Dhani, siapa yang check sound-in Once? Once kalau show belum bangun, gue yang bangunin," kata Pinkan Mambo.

Pinkan Mambo pun mengungkap hal mengejutkan soal personel Dewa 19 yaitu Once Mekel.

Pinkan Mambo terang-terangan pernah nembak Once, tetapi ditolak.

"Once itu gua tembak jadi pacar gue, gue ditolak," ungkap Pinkan Mambo.

Ia pun menitipkan pesan kepada Ahmad Dhani. Katanya, ketimbang terjun ke dunia politik sebagai politisi, Ahmad Dhani diminta untuk terus menjadi musisi.

"Ahmad Dhani bagus musiknya. Kalo kelakuannya nggak bagus. Mas Dhani jadi musisi ajalah, jangan jadi politikus, nggak bagus," tutup Pinkan Mambo.

Sebelumnya, Pinkan Mambo membicarakan Ahmad Dhani saat kolaborasi dengan Maia Estianty. Ia mengaku takut dikira mengandung anak Dhani saat hamil di luar nikah, tetapi Maia malah menyebutnya halu.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Menu Kopi Mana yang "Kamu Banget"?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Tipe Kepribadian MBTI Apa Sih Sebenarnya?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Zodiak Paling Cocok Jadi Jodohmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Tua Usia Kulitmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Mobil yang Cocok untuk Introvert, Ambivert dan Ekstrovert?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Tahu Kamu Detail Sejarah Isra Miraj?
Ikuti Kuisnya ➔

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Terkini