10 Tanda Pasangan Selingkuh yang Bisa Dikenali, Awas Bila Hal Ini Muncul

Meski terkadang sering tertipu oleh perselingkuhan, ada tanda-tanda yang bisa dilihat dari perselinkuhan tersebut.

Eviera Paramita Sandi
Jum'at, 04 November 2022 | 11:00 WIB
10 Tanda Pasangan Selingkuh yang Bisa Dikenali, Awas Bila Hal Ini Muncul
Ilustrasi selingkuh non fisik (Freepik/makistock)

SuaraBali.id - Perselingkuhan kerap kali menjadi masalah. Terutama di rumah tangga. Seringkali, perselingkuhan dilabeli sebagai dosa yang tak termaafkan hingga hubungan harus berakhir.

Meski terkadang sering tertipu oleh perselingkuhan, ada tanda-tanda yang bisa dilihat dari perselingkuhan tersebut.

Inilah tanda-tanda adanya perselingkuhan dalam hubungan anda :

1. Lebih Mendetail

Seseorang yang berselingkuh akan menjadi lebih detail terkait jadwal atau kegiatan sehari-hari pasangan. Mereka akan selalu ingin tahu jadwal Anda dalam sehari. Mengutip Best Life, hal ini dilakukan karena mereka khawatir tertangkap basah saat sedang bersama selingkuhannya. Dengan cara ini, mereka berusaha memastikan bahwa Anda tidak akan memergokinya secara tak sengaja.

2. Malah Menuduh Selingkuh

Alih-alih mengaku telah berselingkuh, mereka justru akan menuduh Anda berselingkuh. Mereka berusaha menuduh Anda dengan kesalahan yang sebenarnya mereka lakukan.

Tuduhan ini biasanya dikeluarkan untuk mengalihkan perhatian Anda yang mulai menaruh curiga. Selain itu, tuduhan ini juga biasanya dilontarkan karena rasa bersalah terhadap diri sendiri.

3. Lebih Perhatian Dengan Penampilan

Lebih memperhatikan penampilan menjadi salah satu ciri pasangan berselingkuh yang paling umum. Anda akan melihat mereka ibarat bunga yang sedang mekar. Seseorang yang sedang jatuh cinta akan selalu peduli dengan penampilannya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Lifestyle

Terkini

Tampilkan lebih banyak