Uya Kuya Sebut Kekasih Gelap Denise Chariesta Hampir Menikah di Las Vegas

Uya Kuya juga menyiratkan bahwa sosok kekasih gelap Denise Chariesta ada di lingkungan pertemanannya.

Eviera Paramita Sandi
Selasa, 25 Oktober 2022 | 06:30 WIB
Uya Kuya Sebut Kekasih Gelap Denise Chariesta Hampir Menikah di Las Vegas
Uya Kuya dan Astrid Khairunisha di kawasan Cawang, Jakarta (24/10/2022)

SuaraBali.id - Uya Kuya ternyata mengenal siapa sosok kekasih gelap Denise Chariesta. Kendati demikian Uya Kuya mengaku tak mau banyak berkomentar.

"Gue kan nggak bisa ngomong di sini juga," ujar Uya Kuya di kawasan Cawang, Jakarta, Senin (24/10/2022).

Menurutnya lelaki tersebut bukan sosok yang mendampingi Denise Chariesta saat mereka menghabiskan waktu bersama di Amerika Serikat.

"Jadi yang pas Denise di Amerika itu, itu beneran pacarnya dia, yang waktu itu mau kawin di Las Vegas. Cuma akhirnya batal kan karena ada suatu hal," terang Uya Kuya.

Uya Kuya juga menyiratkan bahwa sosok kekasih gelap Denise Chariesta ada di lingkungan pertemanannya.

"Dua-duanya (Denise Chariesta dan kekasih gelapnya) teman gue," kata Uya Kuya.

Seperti diketahui, nama Uya Kuya terseret ke dugaan perselingkuhan Denise Chariesta usai yang bersangkutan mengaku pernah jadi pelakor.

Warganet menuding Uya Kuya dan sang istri Astrid Khairunisha dianggap ikut bersalah karena mengetahui cerita perselingkuhan Denise Chariesta namun membiarkannya begitu saja.

Soal hal itu, Uya Kuya membantah. Ia mengaku tak pernah tahu Denise Chariesta pernah jadi simpanan pria beristri.

"Gue dari temenan sampai musuhan terus temenan lagi, dia nggak pernah cerita siapa pacarnya. Ya kami pernah nanya, tapi dia cuma bilang, 'Ada lah'. Dia nggak pernah mau ngomong," papar Uya Kuya.

Sama seperti yang lain, Uya Kuya juga baru tahu kisah kelam Denise Chariesta setelah pengakuan sang selebgram viral di media sosial.

"Gue tahu pun semenjak pas viral itu. Nah, dari situ gue baru telepon, nanya maksudnya apa, baru akhirnya dia cerita," ucap Uya Kuya.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Menu Kopi Mana yang "Kamu Banget"?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Tipe Kepribadian MBTI Apa Sih Sebenarnya?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Zodiak Paling Cocok Jadi Jodohmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Tua Usia Kulitmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Mobil yang Cocok untuk Introvert, Ambivert dan Ekstrovert?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Tahu Kamu Detail Sejarah Isra Miraj?
Ikuti Kuisnya ➔
POLLING: 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono, Apa Layak Dilaporkan Polisi?
Ikuti Kuisnya ➔
Cek Prediksi Keuangan Kamu Tahun Depan: Akan Lebih Cemerlang atau Makin Horor?
Ikuti Kuisnya ➔
POLLING: Kamu di 2026 Siap Glow Up atau Sudah Saatnya Villain Era?
Ikuti Kuisnya ➔

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Terkini