SuaraBali.id - Bali United akan kembali merumput sore ini pada pekan ke-6 BRI Liga 1 2022/2023, Selasa 23 Agustus 2022. Kali ini Serdadu Tridatu akan dijamu oleh Persib Bandung di Stadion Gelora Bandung Lautan Api.
Pertandingan ini akan dimulai pada kick-off jam 15:30 WIB, siaran langsung di Indosiar dan live streaming di Vidio.
Laga kelas atas dua tim kawakan sejak musim lalu ini akan berlangsung menegangkan. Persib Badung yang ditukangi Robert Rene Alberts finis sebagai runner-up, sedangkan Bali United diasuh oleh Stefano Cugurra Teco keluar sebagai juara.
Pada musim ini Persib Bandung sempat bermain imbang 2-2 dengan Bhayangkara FC pada pekan pertama, Persib kemudian berturut-turut dipecundangi Madura United 1-3 dan Borneo FC 1-4.
Persib pun memutuskan untuk berpisah dengan Robert Alberts, dan mengangkat Budiman sebagai caretaker.
Persib seolah menemukan energi baru. Dalam laga pertamanya bersama Budiman, Persib menang 2-1 menjamu PSIS Semarang melalui sepasang gol David da Silva.
Setelah itu, pada pekan ke-5 kemarin, di hari Persib mengumumkan Luis Milla sebagai pelatih baru, Budiman membawa Maung Bandung menaklukkan tuan rumah PSS Sleman lewat gol tunggal David da Silva.
Apakah pada laga sore nanti melawan Bali United akan jadi debut Luis Milla sebagai pelatih baru Persib? Meskipun mungkin masih akan didampingi Budiman.
Bali United sendiri baru saja menang 2-1 di kandang Barito Putera dalam laga terakhirnya. Bali United menang lewat gol-gol Privat Mbarga dan Jajang Mulyana. Namun, Bali United musim ini masih angin-anginan.
Di lain pihak, semangat Persib sedang membara.
- 1
- 2