SuaraBali.id - Nama Tom Liwafa terseret dalam kasus dugaan 303 mantan Kadiv Propam Polri Ferdy Sambo. Sebelumnya di jagat maya viral potret orang-orang yang diduga terlibat dalam dugaan kasus 303 tersebut.
Yang mengejutkan, satu diantara deretan potret tersebut ada sosok Tom Liwafa. Pria yang dijuluki Crazy Rich Surabaya ini disebut menyuap dengan mengalirkan dana ke petinggi Polri untuk sejumlah bisnis ilegal termasuk judi online.
"Pagi pagi banyak yang WhatsApp dan kasih foto saya dengan petinggi-petinggi di jajaran Polri," kata Tom Liwafa di Instagram Story pada Kamis (18/8/2022).
"Terima kasih yang sudah bikin hoaks dan berhasil melambungkan nama saya meski memang itu termasuk pencemaran nama baik," sambungnya lagi.
Sosok yang banyak dikenal karena turut membantu saat kecelakaan Vanessa Angel ini menegaskan tidak akan tinggal diam. Ia juga mengatakan siap diperiksa penyidik terkait kasus ini.
"Pasti saya juga nggak diam untuk menyikapi hal ini. Saya siap untuk diperiksa kapanpun itu. Namun jika tidak terbukti sama sekali, pasti saya juga ambil langkah hukum," terang Tom Liwafa.
"Karena sebagai warga Indonesia, saya juga ada hak jawab. Saya tidak ada kaitannya dengan hoaks tersebut," imbuhnya.
Tom Liwafa kembali menegaskan apabila namanya terus-terusan dikaitkan dengan kasus 303 maka ia tak tinggal diam.
"Kalau sampe yang menyebar adalah oknum 303, silahkan dilanjutkan. Karena saya tentu nggak akan diam. Cocokloginya luar biasa sekali dan mungkin nama saya emang nggak pernah gagal menjadi pribadi yang silent dan viral," ungkap Tom Liwafa.
"Silahkan dibuktikan apakah saya tetap di luar atau mendekam. Kalo bersih ngapain saya risih. Sekali lagi saya tekankan berita yang tersebar tidak benar," tandasnya.