Remaja 14 Tahun Tersengat Listrik Saat Hidupkan Pompa Air Dalam Keadaan Basah

Kronologi kejadian saat itu, Lina Ardita baru keluar dari kamar mandi dan badan dalam keadaan basah.

Eviera Paramita Sandi
Rabu, 10 Agustus 2022 | 08:06 WIB
Remaja 14 Tahun Tersengat Listrik Saat Hidupkan Pompa Air Dalam Keadaan Basah
TKP remaja tersengat listrik di Dusun Jangkih Jawe, Desa Mangkung, Praya Barat, Lombok Tengah (Loteng). [Istimewa/beritabali.com]

SuaraBali.id - Nasib nahas dialami Lina Ardita (14 tahun) dari Dusun Jangkih Jawe, Desa Mangkung, Praya Barat, Lombok Tengah (Loteng). Remaja ini meninggal akibat tersengat aliran listrik, Senin (8/8/2022) sekitar pukul 07.30 WITA.

Kronologi kejadian saat itu, Lina Ardita baru keluar dari kamar mandi dan badan dalam keadaan basah. Ia lalu menghidupkan mesin pompa air dengan cara dihubungkan pada colokan aliran listrik.

Mengenai hal ini, Kapolsek Praya Barat, AKP Hery Indrayanto mengatakan pihak Kepolisian Sektor Praya Barat langsung turun melakukan olah TKP dan meminta keterangan saksi-saksi yang mengetahui peristiwa tersebut.

“Saat itu badan korban masih dalam keadaan basah sementara kondisi steker (cok) listrik kurang baik, sehingga korban langsung disengat listrik sampai tidak sadarkan diri,” ungkap Hery, Selasa (9/8/2022).

Pihak keluarga yang mengetahui hal tersebut langsung membawa korban ke Klinik Annur Melaen Desa Mangkung.

Kendati demikian pemeriksaan dari pihak medis menyatakan bahwa korban telah meninggal dunia.

“Keluarga korban menerima kejadian tersebut sebagai suatu musibah,” tutup Kapolsek.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Kamu Tipe Kepribadian MBTI Apa Sih Sebenarnya?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Zodiak Paling Cocok Jadi Jodohmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Tua Usia Kulitmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Mobil yang Cocok untuk Introvert, Ambivert dan Ekstrovert?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Tahu Kamu Detail Sejarah Isra Miraj?
Ikuti Kuisnya ➔
POLLING: 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono, Apa Layak Dilaporkan Polisi?
Ikuti Kuisnya ➔
Cek Prediksi Keuangan Kamu Tahun Depan: Akan Lebih Cemerlang atau Makin Horor?
Ikuti Kuisnya ➔
POLLING: Kamu di 2026 Siap Glow Up atau Sudah Saatnya Villain Era?
Ikuti Kuisnya ➔
POLLING: Bagaimana Prediksimu untuk Tahun 2026? Lebih Baik atau Lebih Suram?
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis Trivia Natal: Uji Pengetahuan Anda Tentang Tradisi Natal di Berbagai Negara
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis Kepribadian: Siapa Karakter Ikonik Natal dalam Dirimu?
Ikuti Kuisnya ➔

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Terkini