Dituduh Berselingkuh, Mawar AFI Blak-blakan Cerita di Balik Penandatanganan Surat Cerai

Salah satu warganet di media sosial yang membocorkan hal tersebut. Jebolan Akademi Fantasi Indosiar itu pun tak tinggal diam dituduh berselingkuh.

Eviera Paramita Sandi
Rabu, 23 Februari 2022 | 11:22 WIB
Dituduh Berselingkuh, Mawar AFI Blak-blakan Cerita di Balik Penandatanganan Surat Cerai
Rumah Mawar AFI. (Instagram/mysamawar)

SuaraBali.id - Beberapa hari terakhir, Mawar AFI menjadi sorotan karena dugaan perselingkuhan yang dilakukan suamianya dengan baby sitter. Belum selesai urusan terseut kini Mawar AFI dituduh berselingkuh dari mantan suami.

Salah satu warganet di media sosial yang membocorkan hal tersebut. Jebolan Akademi Fantasi Indosiar itu pun tak tinggal diam dituduh berselingkuh.

Akan tetapi Mawar AFI langsung membebarkan fakta yang menyesakkan tersebut. Menurutnya tuduhan tersebut dibuat mantan suaminya untuk mengancam dirinya soal anak.

"Surat yang menerangkan saya selingkuh dibuat oleh mantan suami saya dan saya diminta tanda tangan dengan paksaan dan ancaman bahwa saya akan kehilangan anak-anak saya," tulis Mawar AFI di Instagram Story, Selasa (22/2/2022).

Mawar AFI mengaku mau menandatangani surat cerai tersebut agar semua proses cepat terselesaikan.

"Begitu pun dengan keterangan perselingkuhan di agenda cerai. Itu pure karangan Steno dan kuasa hukumnya alasannya agar proses cerai cepat selesai. Karena kalau tidak ada masalah pelik gimana hakim bisa memutus cerai? Saya punya bukti kuat mengenai ini," lanjut Mawar.

Ia pun berjanji akan mengungkap fakta-fakta itu dalam waktu dekat. Ia berseloroh sedang memberi waktu bulan madu mantan suami bersama istri barunya.

"Saya pasti akan membahas ini sedetail-detailnya kho. Sabar saja biarin yang baru nikah menikmati bulan madunya dan saya juga menikmati waktu berkualitas saya dengan anak-anak saya," lanjutnya.

Seperti diketahui, baru sebulan cerai dari Mawar AFI, Steno Ricardo dan mantan pengasuh anaknya itu memutuskan buat menikah.

Namun dalam klarifikasinya, Steno Ricardo menekankan tak pernah main belakang selama menikah dengan Mawar AFI. Hanya saja pernyataannya itu disambut sinis oleh para warganet.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Menu Kopi Mana yang "Kamu Banget"?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Tipe Kepribadian MBTI Apa Sih Sebenarnya?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Zodiak Paling Cocok Jadi Jodohmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Tua Usia Kulitmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Mobil yang Cocok untuk Introvert, Ambivert dan Ekstrovert?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Tahu Kamu Detail Sejarah Isra Miraj?
Ikuti Kuisnya ➔

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Terkini