Rekomendasi Tempat Nongkrong di Jakarta Selatan yang Kekinian dan Instagramable

Dari pada penasaran berikut ini daftar tempat nongkrong di Jakarta dengan konsep kekinian.

Risna Halidi
Rabu, 22 Desember 2021 | 15:23 WIB
Rekomendasi Tempat Nongkrong di Jakarta Selatan yang Kekinian dan Instagramable
Ilustrasi: Rekomendasi Tempat Nongkrong di Jakarta Selatan yang Kekinian dan Instagramable (Pixabay)

SuaraBali.id - Tempat Nongkrong di Jakarta Selatan. Kegiatan nongkrong sudah menjadi kebiasaan warga yang tinggal di kota besar, khususnya kota Jakarta.

Kota metropolitan itu memiliki deretan tempat nongkrong dengan keunikan dan ciri khasnya masing-masing. Salah satunya tempat nongkrong di Jakarta Selatan berikut ini.

Rata-rata tempat nongkrong di Jakarta Selatan memilik desain bangunan yang kekinian dan Instagramble. Sehingga cocok digunakan untuk berswafoto.

Dari pada penasaran berikut ini daftar tempat nongkrong di Jakarta dengan konsep kekinian.

1. dia.lo.gue

Diskusi komik Dia.Lo.Gue di Kemang Selatan [Suara.com/Dini]
Diskusi komik Dia.Lo.Gue di Kemang Selatan [Suara.com/Dini]

Jika berkunjung ke dia.lo.gue anda akan merasakan nongkrong dengan suasana ala-ala anak indie. Bagaimana tidak, tempat ini sering mengadakan exhibition dan beberapa program seni lainnya.

Selain itu juga terdapat area yang sering digunakan untuk berswafoto. Sehingga tempat nongkrong di Jakarta Selatan ini sangat diminati oleh anak-anak muda.

Menu makanan yang ditawarkan cukup beragam dengan harga yang sesuia dikantong. Cafe ini berada di Jl. Kemang Selatan No.99A, RT.1/RW.2, Bangka, Kec. Mampang Prapatan, Kota Jakarta Selatan.

2. Pigeonhole Coffee

Suasana Pigeonhole Coffee yang berlokasi di Bintaro, Tangerang Selatan. (Suara.com/Dinda Rachmawati)
Suasana Pigeonhole Coffee yang berlokasi di Bintaro, Tangerang Selatan. (Suara.com/Dinda Rachmawati)

Pigeonhole Coffee menjadi tempat nongkrong di Jakarta Selatan yang Instagramble. Pasalnya tempat ini memiliki desain bangunan yang unik.

Tidak perlu khawatir anda akan kehabisan background untuk berfoto. Karena disetiap sudutnya terdapat spot foto yang menarik.

Selain itu, anda akan merasakan sensasi makan yang berbeda. Bangku di cafe ini rata-rata terbuat dari kayu dengan masih mempertahankan warna alami.

Tempat nongkrong ini ada di Jalan Bintaro Utara Raya Blok P2 No.1 6, RT.6/RW.8, Bintaro, Kec. Pesanggrahan, Kota Jakarta Selatan.

3. Comic Cafe Tebet
Cafe yang satu ini memiliki konsep berbeda dari cafe-cafe sebelumnya. Bagi para pecinta comic tempat ini sangatlah cocok untuk dikunjungi.

Di Comic Cafe Tebet selain bisa makan dan bersantai, anda juga bisa melihat koleksi komik yang ada.

Pada setiap spot di cafe ini punya berbagai gambar karakter action figure yang menarik. Tentunya di sini anda bisa menikmati sajian lezat dengan harga terjangkau.

Tempatnya di Jl. Tebet Raya No.53D, RT.3/RW.2, Tebet Timur, Kec. Tebet, Kota Jakarta Selatan.

4. Filosofi Kopi Melawai

Filosofi Kopi Melawai. (Instagram/@filosofikopi)
Filosofi Kopi Melawai. (Instagram/@filosofikopi)

Tempat nongkrong di Jakarta Selatan ini pernah viral akibat salah satu film yang berjudul Filosofi Kopi. Cafe yang mengusung konsep industrial ini banyak dikunjungi dan populer di kalangan anak muda Jakarta.

Berbagai jenis kopi dengan cita rasa yang khas ada di sini. Tak hanya ruangan indoor, di Filosofi Kopi Melawai juga ada ruangan outdoor yang menyuguhkan pemandangan kota Jakarta.

Lokasinya di Kawasan Terpadu Blok M Square, Jl. Melawai 6 No.1, RT.3/RW.1, Melawai, Kec. Kby. Baru, Kota Jakarta Selatan.

5. Happiness Kitchen & Coffee Jagakarsa

Salah satu kafe instagramable di kawasan Bintaro.
Salah satu kafe instagramable di kawasan Bintaro.

Menjadi tempat favorit utuk nongkrong, membuat Happiness Kitchen & Coffee Jagakarsa tidak pernah sepi pengunjung.

Mengusung konsep modern membuat cafe ini terlihat kekinian dan super Instagramable. Terdapat ruangan outdoor dan indoor, juga menyediakan lesehan. Anda bisa berswafoto di lokasi yang telah disediakan.

Untuk menemukan tempat ini anda harud memasuki gang karena tempatnya yang jauh dari jalan raya. Meskipun begitu cafe ini menyediakan menu yang beragam. Anda bisa memilih makanan berat atau hanya ingin camilan.

Lokasinya di Jl. Moh. Kahfi 1 No.36 A, RT.10/RW.2, Ciganjur, Kec. Jagakarsa, Kota Jakarta Selatan.

6. Lucky Cat Coffee & Kitchen

Lucky Cat Coffee & Kitchen.

Tidak usah bingung mencari tempat nongkrong di Jakarta Selatan yang buka 24 jam, karena ada Lucky Cat Coffee & Kitchen.

Dengan gaya pedesaan cafe ini populer dikalangan anak muda Jakarta. Di akhir pekan terdapat even yang selalu dinanti. Selain itu, tempatnya yang Instagramable cocok dijadikan untuk background foto.

Jika anda sudah punya momongan, tempat nongkrong ini sangat nyaman dan ramah anak. Terdapat kursi kusus bayi agar anda bisa makan dengan tenang. Selain itu menu yang disajikan juga bisa menyesuaikan untuk anak-anak.

Alamatnya di Parkir Selatan Plaza Festival, Jl. H. R. Rasuna Said No.C22, RT.2/RW.5, Karet Kuningan, Kecamatan Setiabudi, Kota Jakarta Selatan.

7. Kedai Kopi 89

Ilustrasi Kopi. (pexels)
Ilustrasi Kopi. (pexels)

Meskipun bernama kedai, namun tempat nongkrong ini menggabungkan konsep cafe dan restoran. Oranamen dan perabotannya memiliki warna yang soft sehingga menambah kesan nyaman pada tempat ini.

Selain itu, tempat ini juga ramah anak. Ada makanan dan minuman yang khusus untuk anak-anak. Terdapat pula fasilitas umum seperti toilet, wifi dan juga mushola yang bisa anda gunakan sepuasnya.

Makanan yang disajikan cukup beragam dengan cita rasa yang lezat dan harga yang tergolong murah. Lokasinya di Jl. Kemang Raya No.89, RT.2/RW.2, Bangka, Kec. Mampang Prpt., Kota Jakarta Selatan.

Itu tadi beberapa pilihan tempat nongkrong di Jakarta Selatan yang memiliki konsep kekinian dan Instagramable.

Kontributor : Putri Ayu Nanda Sari

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini