5 Penginapan Murah di Jogja, Mulai di Bawah Rp 100 Ribu

Harganya bahkan ada yang tak sampai Rp100 ribu.

Pebriansyah Ariefana
Rabu, 08 Desember 2021 | 14:35 WIB
5 Penginapan Murah di Jogja, Mulai di Bawah Rp 100 Ribu
Sejumlah wisatawan memenuhi pedestrian di Jalan Malioboro, Kota Jogja, Minggu (17/10/2021). [Muhammad Ilham Baktora / SuaraJogja.id]

SuaraBali.id - Jogja jadi destinasi wisata yang menggoda. Selain pilihan wisata dan makanannya beragam, penginapan murah di Jogja juga tersebar di segala penjuru kota. Harganya bahkan ada yang tak sampai Rp100 ribu.

Selama pandemi Covid-19, usaha perhotelan terkena pukulan telak. Minimnya jumlah wisatawan yang datang membuat tingkat okupansi hotel menurun.

Bahkan, ketika ramai di akhir pekan, seperti di Jogja atau Bandung, kebanyakan wisatawan itu datang dan pergi dalam sehari. Artinya, mereka tak butuh penginapan di kota tersebut.

Situasi ini membuat banyak hotel menurunkan harga sewa kamar per malam. Dengan harga yang terjangkau, diharapkan para wisatawan tak ragu untuk menginap di hotelnya ketika berpergian.

Baca Juga:Tak Ada PPKM Level 3, Pemkot Jogja Gelar Operasi Ini Saat Libur Nataru

Jogja termasuk yang melakukan itu ketika tingkat kunjungan wisatawan luar kota belum sebanyak waktu normal. Kini, di berbagai aplikasi pemesanan hotel, dapat dengan mudah ditemukan kamar dengan harga super murah.

Berikut ini daftar penginapan murah di Jogja yang bisa menjadi pilihan. Penginapan ini cukup terkenal dikalangan pelancong low budget di Jogja.

1. Jogja Backpacker Rooms

Jogja Backpacker Rooms termasuk penginapan murah di Jogja yang cukup terkenal. Lokasinya hanya sekitar 150 meter dari Jogja Bay Pirates Adventure Park. Meski lokasinya cukup tersembunyi, Jogja Backpacker Rooms memiliki kamar yang lumayan banyak.

Harganya tak sampai Rp100 ribu. Bahkan jika anda beruntung, pesanlah ketika hendak check in. Bila check in dilakukan setelah adzan Magrib, harga yang tertera di aplikasi pemesanan, salah satunya Traveloka, hanya berkisar Rp75 ribu hingga Rp 85 ribu saja.

Baca Juga:Jelang Nataru, Pemkot Jogja Upayakan Wisata Tetap Tumbuh Dengan Aturan Ketat

Harga itu untuk kamar dengan pendingan ruangan dan tersedia shower di dalamnya. Kamarnya terbilang cukup nyaman untuk harga super murah dan lokasinya strategis.

2. Kona Backpacker Syariah

Kona Backpacker Syariah termasuk yang memiliki ulasan bagus di Traveloka. Dengan harga yang tak sampai Rp50 ribu, anda sudah mendapatkan kamar dengan fasilitas tempat tidur yang nyaman dan kipas angin.

Kona Backpacker Syariah cocok jika anda melancong sendirian ke Jogja. Dengan harga yang super murah, anda tak perlu khawatir ketika ingin memperpanjang masa libur di Jogja.

Lokasinya berada di Condong Catur, Depok, Kabupaten Sleman. Kona Backpacker Syariah cukup dekat dengan Jogja Bay Pirates Adventure Park dan Hartono Mall Jogja.

3. The Capsule Malioboro

Jika ingin menginap di sekitar jalan Malioboro, The Capsule Malioboro bisa menjadi pilihan. Hotel kapsul ini cukup terkenal karena fasilitas bagus, lokasi strategis dan harganya murah.

Meski deretan kapsul berada dalam satu ruangan, namun soal keamanan barang bisa terjaga. Pasalnya, setiap kapsul tertutup rapat. Kapsul ini termasuk yang sangat terkenal di kalangan pelancong mandiri di Jogja.

Letaknya berada di kawasan Malioboro, tepatnya Jalan Sosrowijayan12-14, Sosromenduran, Gedong Tengen, Jogja. Hanya 282 meter dari Stasiun Tugu Yogyakarta. Harganya berkisar Rp100 ribu hingga 125 ribu.

4. Andrea Hotel

Jika ingin penginapan murah di Jalan Malioboro, tapi konsepnya bukan kapsul dan tetap murah, Andrea Hotel bisa menjadi pilihan.

Andrea Hotel termasuk yang memiliki ulasan bagus di Traveloka. Harga menginap per malam pun hanya Rp 135 ribu. Sebuah kamar dengan tempat tidur nyaman, dan tersedia kipas angin serta meja kecil untuk kerja atau makan.

Andrea Hotel berada di kawasan Malioboro, tepatnya Sosrowijan Wetan, Sosromendungan, Jogja.

5. OYO 3906 Dalem Putu Sanjaya Syariah

Penginapan murah di Jogja ini termasuk yang memiliki rating tinggi di Traveloka. Sebuah kamar dengan bed besar dan pendingan ruangan bisa ditempati dengan harga sekitar Rp170 ribu saja.

OYO 3906 Dalem Putu Sanjaya Syariah cocok untuk yang berpergian bersama keluarga ke Jogja. Penginapan dengan bangunan arsitek Jawa ini memiliki kolam renang yang bisa digunakan untuk bersantai.

OYO 3906 Dalem Putu Sanjaya Syariah berlokasi di Jalan Rama, Tegal Weru, Sariharjo, kecamatan Ngaglik, Jogja. Lokasinya hanya 234 meter dari Filosofi Kopi Jogja.

Demikian pembahasan mengenai penginapan murah di Jogja. Tips yang bisa dicoba adalah, ketika kamar hanya digunakan untuk transit atau tidur saja, pesanlah ketika malam hari. Harganya sudah pasti lebih murah ketimbang pesan beberapa hari sebelumnya atau pada pagi hari.

Kontributor : Lukman Hakim

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini

Tampilkan lebih banyak