SuaraBali.id - Pesona wisata Temanggung tak kalah dengan daerah lain. Meskipun merupakan kabupaten kecil di Jawa Tengah, namun Temanggung memiliki pesona alam yang memukau.
Tak hanya menyajikan wisata alam Temanggung, tetapi juga terdapat wisata budaya yang mengedukasi. Jagan ragu untuk berkunjung ke Temanggung.
Berikut 10 wisata Temanggung terpopuler:
1. Curug Lawe
Baca Juga:Jateng Siaga Bencana, BPBD Minta Masyarakat Hidupkan Lagi Kearifan Lokal
Wisata Temanggung yang pertama yaitu air terjun Lawe yang memiliki pemandangan indah. Seperti namanya Curug Lawe yang dalam bahasa Indonesia berarti benang-benang halus. Pengunjung akan diauguhkan pemandangan curug dengan banyak grojogan.
Untuk mencapai curug Lawe ini, pengunjung harus melewati jalanan licin. Namun akan merasakan indahnya pepohonan yang tumbuh di kanan kiri jalan. Selain itu, kicauan burung yang bersautan akan menemani perjalanan menuju Curug Lawe.
Curug Lawe berlokasi di Desa Muncar, Kecamatan Gemawang. Untuk harga tiket masuknya hanya Rp6.000.
Wisata alam Jumprit merupakan wisata yang menghadirkan objek pemandangan pegunungan. Tak hanya wisata alam Jumprit juga menjadi wisata budaya.
Baca Juga:Tiba-tiba Gubernur Ganjar Sambangi Radio Suara Kudus, Ternyata Ini Tujuannya
Terdapat sumber mata air suci di lokasi wisata Jumprit. Air dari mata air tersebut biasa digunakan untuk upacar adat waisak yang dibawa dari candi borobudur ke candi mendhut yang ada di magelang.