SuaraBali.id - Viral di media sosial, penampakan kos-kosan di gang sempit tapi isinya membuat takjub. Kos-kosan itu kabarnya di Bali.
Tak seperti indekos pada umumnya, kos-kosan ini menampilkan pemandangan antimainstream di tengah lokasi yang terbilang sepi.
Padahal pada umumnya, orang akan mencari tempat kos yang strategis. Namun, berbeda dengan kos-kosan yang ini.
Dalam sebuah video yang beredar, tampak membutuhkan usaha untuk sampai ke kos-kosan itu.
Baca Juga:Sandiaga Uno Percaya Bali Bisa Jadi Tolak Ukur Kebangkitan Ekonomi Kreatif
Video tersebut diunggah oleh akun Tiktok @haddyyelnath. Video itu pun viral.
Dalam video tersebut memperlihatkan seseorang yang sedang melakukan perjalanan untuk ke kos-kosan tersebut.
Kos-kosan tersebut berada di sebuah gang sempit. Bahkan, gang tersebut tidak bisa dilewati oleh sepeda motor.
Orang yang hendak menuju ke kosan itu harus berjalan kaki dan melewati sejumlah tangga.

Terlihat ada beberapa tangga naik dan turun untuk menuju kos-kosan itu.
Baca Juga:Suami Sabar Tingkat Dewa, Malam Pertama di Hotel Istri Sejam Foto-Foto
Tak berhenti di situ saja, untuk masuk ke dalam kos-kosan itu pun perlu kehati-hatian. Sebab, jalanan tersebut sempit dan berada di pinggiran jurang.
- 1
- 2