Diduga Korsleting, Restoran Dream Island di Sanur Hangus Dilahap Api

Akibat kejadian itu, seluruh bangunan ludes terbakar dan tidak ada korban jiwa.

Bimo Aria Fundrika
Rabu, 18 November 2020 | 23:02 WIB
Diduga Korsleting, Restoran Dream Island di Sanur Hangus Dilahap Api
Kebakaran di Restoran Dream Island di Sanur. (Dok: Beritabali)

SuaraBali.id - Sebuah kebakaran melahap Restoran Dream Island yang terletak di Jalan Suka Merta, Pantai Sanur, Denpasar Selatan, Selasa (17/11). Kebakaran itu terjadi sekitar pukul 21.18 WITA.

Akibat kejadian itu, seluruh bangunan ludes terbakar dan tidak ada korban jiwa.

Kepala BPBD kota Denpasar, Ida Bagus Joni Ari Wibawa, juga langsung menurunkan TIm Pemadam Kebakaran untuk menjinakkan si jago merah yang melalap habis seluruh bangunan.

"Ya, kami menurunkan tim pemadam kebakaran dari pos induk kota Denpasar setelah mendapatkan laporan warga dari lokasi kejadian," ujarnya dikutip dari Beritabali.

Baca Juga:Viral Toko Hijab Utuh saat Pasar Terbakar Hebat, Publik: Mukjizat Tuhan

Usai tibadi lokasi kebakaran Restoran Dream Island, tim pemadam kebakaran langsung melakukan upaya peyemprotan. Beruntung, amukan si jago merah berhasil dipadamkan sekitar pukul 00.30 WITA.

Pihak kepolisian dari Polresta Denpasar juga langsung melakukan olah tempat kejadian peristiwa dan memeriksa saksi-saksi.

Hingga kini, belum diketahui pasti penyebab kebakaran restoran yang disebut dikelola oleh desa adat setempat itu.

Tapi ada dugaan kebakaran tersebut akibat korsleting listrik. Sementara pemadaman si jago merah dilakukan kurang lebih selama dua jam.

"Dugaannya karena korsleting listrik," ujar Ari Wibawa.

Baca Juga:Viral Toko Jilbab Utuh di Tengah Kebakaran Hebat di Pasar Tradisional

Sementara itu, dari informasi luas area restoran yang terbakar seluas 2 are dari luas keseluruhan sekitar 20 are. Namum untuk kerugian belum bisa diperkirakan.

Dihubungi terpisah, Kanitreskrim Polsek Denpasar Selatan AKP Hadimastika membenarkan terjadinya kebakaran tersebut.
"Kami masih menyelidiki penyebab kebakaran tersebut," ujar AKP Hadimastika, Rabu (18/11/2020).

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Menu Kopi Mana yang "Kamu Banget"?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Tipe Kepribadian MBTI Apa Sih Sebenarnya?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Zodiak Paling Cocok Jadi Jodohmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Tua Usia Kulitmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Mobil yang Cocok untuk Introvert, Ambivert dan Ekstrovert?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Tahu Kamu Detail Sejarah Isra Miraj?
Ikuti Kuisnya ➔
POLLING: 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono, Apa Layak Dilaporkan Polisi?
Ikuti Kuisnya ➔
Cek Prediksi Keuangan Kamu Tahun Depan: Akan Lebih Cemerlang atau Makin Horor?
Ikuti Kuisnya ➔
POLLING: Kamu di 2026 Siap Glow Up atau Sudah Saatnya Villain Era?
Ikuti Kuisnya ➔

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Terkini