SuaraBali.id - Polemik sampah di Kota Denpasar kini semakin kompleks.
Setelah TPA Suwung ditutup, kini Bendesa Adat se-Denpasar menawarkan solusi inovatif dengan menggunakan teknologi Hummer Mill.
Teknologi ini mampu mengolah sampah organik menjadi tepung dengan volume 27 kali lebih kecil, sehingga memudahkan pengelolaan dan pemanfaatan sampah.
Parum Bendesa Adat se-Kota Denpasar di Muara Adventure, Kesiman, Denpasar beberapa waktu lalu membahas hal ini.
Pamucuk Paruman Bendesa Kota Denpasar, AA. Ketut Wirya, yang juga Bendesa Adat Kepaon, menjelaskan bahwa teknologi Hummer Mill efektif mengurangi volume sampah organik dan mempercepat proses penguraian menjadi kompos.
"Dengan Hummer Mill, kita dapat mengolah sampah organik menjadi tepung yang dapat digunakan untuk mengembalikan kesuburan tanah," ujarnya.
Bendesa Adat Penatih, I Wayan Ekayana, sebagai inisiator inovasi ini menambahkan bahwa teknologi tersebut dapat digunakan oleh Desa Adat, Banjar, dan kelompok masyarakat.
"Kita dapat mengolah sampah organik menjadi tepung yang dapat digunakan untuk berbagai keperluan, sehingga mengurangi beban sampah di TPA," katanya.
Sementara itu Anggota Komisi IV DPRD Bali, I Gusti Ngurah Gede Marhaendra Jaya, yang juga Bendesa Adat Penatih Puri, mendukung penuh langkah tersebut.
Baca Juga: Ade Rai Bagikan 3 Kebiasaan Penting Agar Perut Tidak Buncit
"Kita harus bekerja sama untuk mengatasi masalah sampah di Kota Denpasar, dan teknologi Hummer Mill ini dapat menjadi salah satu solusi yang efektif," ujarnya.
Bendesa Adat se-Denpasar berharap Pemerintah Kota Denpasar dapat memberikan dukungan penuh, termasuk pengadaan lahan, penganggaran, dan sarana prasarana yang dibutuhkan agar program ini bisa berjalan optimal.
Berita Terkait
Terpopuler
- Lipstik Warna Apa yang Cocok di Usia 50-an? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Fresh dan Lebih Muda
- 5 Rekomendasi Sampo Kemiri Penghitam Rambut dan Penghilang Uban, Mulai Rp10 Ribuan
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
Terkini
-
BMKG Pastikan Gempa M4.5 di Dasar Laut Bali Tidak Sebabkan Tsunami, Tapi..
-
Ombak 'Menggila' Seret Turis Ceko di Pantai Kelingking, Evakuasi Dramatis 170 Meter
-
Bagaimana Bali United Manfaatkan Jumlah Pemain Hingga Kalahkan PSM?
-
16 Warga Bali Tewas Digigit Anjing Rabies
-
Rekomendasi 5 Warna Pakaian yang Aman Untuk Kulit Sawo Matang