SuaraBali.id - Selama bulan suci Ramadhan 1446 Hijriah Kepolisian Resor Kota Mataram, Nusa Tenggara Barat meminta peran aktif orangtua mengawasi kegiatan anak-anaknya.
Hal ini diminta oleh Kepala Kepolisian Resor Kota Mataram Kombes Pol. Ariefaldi Warganegara supaya anak-anak tidak malah terjerumus kegiatan negatif selama bulan suci.
"Kami juga sangat berharap kepada orangtua, keluarga, dan masyarakat agar membatasi aktivitas anak-anak di luar rumah, terutama pada malam hari. Sebisa mungkin, arahkan mereka untuk melakukan kegiatan-kegiatan yang lebih positif pada bulan suci Ramadhan ini," kata Kombes Pol. Ariefaldi, Jumat (1/3/2025).
Pengawasan ini menurutnya penting untuk mencegah berbagai masalah yang mengganggu keamanan dan kenyamanan bersama pada momentum Ramadhan.
Baca Juga: Sambut Ramadan, Ada Potongan Biaya PLN Sampai 50 Persen
"Ini juga sekaligus menghindari potensi keterlibatan anak-anak dalam tindak pidana, baik sebagai korban maupun pelaku," ujarnya.
Fenomena aksi kalangan anak muda ini menjadi sorotan Kapolresta di momen Ramadan. Hal ini karena di tahun-tahun sebelumnya remaja kerap menghabiskan waktu di malam hari untuk ikut aksi balap motor, dan bermain bola di jalan raya.
"Kalau dibiarkan, ini bukan hanya mengganggu ketertiban umum, tetapi juga bisa membahayakan keselamatan mereka sendiri," ucap dia.
Kapolresta menilai peran orang tua dan keluarga cukup besar untuk mendorong anak-anak melakukan aktivitas yang lebih positif.
Selain itu masyarakat juga diminta mendukung polisi dalam menjaga situasi keamanan dan ketertiban pada momentum Ramadan tahun ini tetap kondusif.
Baca Juga: Bibit Pohon Durian Hingga Sapote Hitam Berisi Ucapan Akan Ditanam di RTH Mataram
"Kalau melihat ada aktivitas anak-anak yang berpotensi menimbulkan gangguan keamanan maupun ancaman keselamatan, kami harap segera laporkan agar kami bisa cepat ambil tindakan lapangan," kata Kapolresta Mataram. (ANTARA)
Berita Terkait
-
Angga Yunanda dan Shenina Cinnamon Kompak Pamer Momen Sahur Perdana
-
Daftar Negara dengan Durasi Puasa Paling Lama, Ada yang sampai 17 Jam!
-
Doa Sahur dan Berbuka Puasa Ramadhan 2025: Arab, Latin, dan Artinya
-
Jadi Menu Sahur Aaliyah dan Thariq Halilintar, Benarkah Apel Bisa Menahan Lapar saat Puasa?
-
3 Tradisi Unik Masyarakat Sunda di Kota Bandung saat Bulan Ramadan Tiba
Terpopuler
- Gaji Kapolda Cuma Rp5 Jutaan, Kok Anaknya Bisa Habis Rp1,2 Miliar Sebulan?
- Beli Pentol di Pinggir Jalan, Perilaku Selvi Ananda Dibandingkan Dengan Kades Viral
- Jejak Digital Reza Gladys Plonga-plongo di Acara Feni Rose Viral: Nikita Mirzani Harus Lihat Ini
- Curhat Pilu Tak Kunjung Dikaruniai Anak 16 Tahun Nikah, Dimas Seto Akhirnya Berdamai dengan Takdir
- Profil Rosyanto Yudha Hermawan, Kapolda Kalsel yang Viral karena Ucapan Ulang Tahun dari Sang Anak
Pilihan
-
Megah di Luar, Pahit di Dalam, 84 Pekerja Teras Samarinda Tak Dibayar Setahun: Kami Tidak Punya Uang
-
Jadwal Buka Puasa untuk Balikpapan, Samarinda dan Bontang 1 Maret 2025
-
Tok! Pemerintah Kasih Diskon Tiket Pesawat Domestik 14 Persen Selama Dua Minggu
-
Awali Bulan Maret, Harga Emas Antam Terus Anjlok
-
PHK Massal Sritex, Yamaha, KFC, dan Sanken: Lebih dari 15 Ribu Buruh Terdampak
Terkini
-
Layanan Internet Pascabayar Mulai Dilirik Anak Muda Dan Pekerja Kreatif di Bali Nusra
-
Marak Balap Liar Saat Ramadan, Kapolresta Mataram: Peran Orangtua Sangat Penting
-
Jadwal Imsakiyah 1 Ramadan 1445 Hijriah di Kota Denpasar, Sabtu 1 Maret 2025
-
Dipantau 18 Menit, Hilal di Bali Tak Terlihat Meski Cuaca Cerah
-
Ditinggal Ngopi Santai Dengan Kunci Nyantol, Motor CBR 150 Milik Polisi di Tabanan Raib