SuaraBali.id - Penemuan tengkorak manusia di aliran sungai membuat warga Subak Kwalon, Banjar Jaga Perang, Desa Sidan, Kecamatan Gianyar geger pada Kamis, 19 Desember 2024, sekitar pukul 10.30 WITA.
Awalnya seorang petani bernama Putu Asmara (49) melihat tengkorak kepala manusia. Saksi kemudian menelusuri aliran sungai ke arah utara sejauh sekitar 1 kilometer, dan menemukan sebuah tulang yang diduga merupakan tulang paha.
Putu Asmara segera melaporkan temuan tersebut kepada warga sekitar.
Namun demikian Kapolsek Gianyar, Kompol Nyoman Sukadana, mengonfirmasi bahwa identitas korban belum diketahui. Polisi langsung mengamankan tempat kejadian perkara (TKP) dan menghubungi ambulans PMI Kabupaten Gianyar untuk mengevakuasi tengkorak dan tulang yang ditemukan.
Selanjutnya, kedua bagian tubuh tersebut dibawa ke Rumah Sakit Sanjiwani Gianyar untuk pemeriksaan lebih lanjut.
"Pemeriksaan awal menunjukkan bahwa tengkorak dan tulang ditemukan dalam jarak sekitar 1 kilometer di aliran sungai Subak Kwalon," ujarnya sebagaimana diwartakan beritabali.com – jaringan suara.com.
Saat ini polisi sedang melakukan penyelidikan lebih lanjut untuk mengungkap identitas korban serta penyebab kematiannya.
Polisi juga memastikan untuk menjaga keamanan dan kelancaran proses penyelidikan di lokasi tersebut.
Baca Juga: Waspada! Gelombang 4 Meter Berpotensi Landa Perairan Bali, 18-21 Desember 2024
Berita Terkait
Terpopuler
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 5 Serum Wardah untuk Mengurangi Flek Hitam dan Garis Halus pada Kulit Usia 40 Tahun
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Plt Gubri SF Hariyanto Diminta Segera Tetapkan Kepala Dinas Definitif
Pilihan
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Jadi Bos BI, Purbaya: Bagus, Saya Mendukung!
-
Rupiah Tembus Rp16.955, Menkeu Purbaya: Bukan Karena Isu Wamenkeu ke BI
-
Rupiah Makin Jatuh Nilainya, Hampir ke Level Rp 17.000/USD
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Untuk Jadi Bos BI
-
Suram! Indonesia Masuk Daftar 27 Negara Terancam Krisis Struktural dan Pengangguran
Terkini
-
Jadi Idola Gen Z, Ini Kelebihan Macbook Dibanding Laptop Lain
-
Tradisi Unik Jelang Ramadan di Tengah Umat Hindu Bali
-
Ingin Tetap Langsing Saat Puasa? Ini Tips Diet di Bulan Ramadan
-
Kepala Kantor BPN Bali Lawan Penetapan Tersangka Lewat Praperadilan
-
Status Gunung Ile Lewotolok Naik Jadi Siaga, Ribuan Gempa Tercatat