SuaraBali.id - PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk atau BRI kembali meraih penghargaan di bidang Human Capital (HC). Apresiasi diberikan kepada Direktur Human Capital BRI Agus Winardono sebagai Indonesia Distinguished Human Capital Leader Awards 2024.
Penghargaan tersebut diberikan oleh Economic Review bekerja sama dengan NBO dan Thomas International, Perbanas Institute di ajang IHCA-Indonesia Human Capital Award-X-2024. Aspek penilaian dilakukan terhadap kinerja Human Capital, Leaders Capabilities dan Impact terhadap komunitas dan pengembangan Human Capital di Indonesia. Tak hanya itu, dilengkapi pula dengan survey 360 Thomas International dari UK yang memotret aspek Character, Competence dan Commitment dari Leadership Direktur Human Capital.
Direktur Human Capital BRI Agus Winardono mengatakan, penghargaan tersebut menjadi pembuktian dan wujud nyata komitmen BRI menjadi Home to The Best Talent.
“Pencapaian ini saya dedikasikan untuk seluruh Insan BRILiaN sekaligus menjadi apresiasi atas keberhasilan transformasi Human Capital yang sedang dijalankan perusahaan,” ujarnya.
Dengan mengoptimalisasikan fungsi human capital sebagai strategic enabler, ia percaya bahwa berinvestasi pada karyawan sama dengan berinvestasi pada masa depan. Selama ini, BRI senantiasa mempersiapkan talenta terbaik untuk menjadi profesional yang kompeten, tangguh, serta mampu beradaptasi dengan perubahan.
Di samping itu, peluang dan jenjang karier yang luas juga terbuka untuk seluruh Insan BRILiaN yang menunjukkan strong performance. Penghargaan ini pun sejalan dengan visi dan aspirasi BRI sebagai The Most Valuable Banking Group in Southeast Asia & Champion of Financial Inclusion.
BRI pun telah menyusun strategi pengelolaan HC yang selaras dengan strategi korporasi. Insan BRILiaN di BRI terus semakin dikembangkan untuk menghasilkan talenta yang unggul dan menyediakan serta terus membangun lingkungan kerja yang nyaman sekaligus produktif.
BRI juga telah melakukan Deklarasi Respectful Workplace Policy (RWP) sebagai bentuk dukungan human capital terhadap ESG (Environmental, Social & Governance). RWP merupakan pedoman yang mengatur tentang lingkungan kerja aman serta mengedepankan sikap saling menghargai bebas diskriminasi, pengucilan hingga pembatasan.
Di samping itu BRI terus memperbaiki dan menyempurnakan berbagai aplikasi human capital untuk mendukung employee experience serta semakin mengoptimalkan people analytics untuk mendukung kajian pengambilan keputusan.
Alhasil, berbagai penghargaan di bidang HC diraih oleh BRI, antara lain empat tahun berturut-turut dinobatkan sebagai Best Companies to work for in Asia dan penghargaan khusus di DEI, HR Sustainable Workplace Awards dari HR Asia. Kemudian 21 awards dari Brandon Hall, di mana 12 di antaranya penghargaan tertinggi (Gold) di berbagai bidang pengelollan HC seperti Talent Development, Performance Management, Workforce Planning, Learning, dll, Stellar Workplace Award 2021, 2023 dan Indonesia Best Companies in Creating Leaders from Within.
Berita Terkait
-
Diskon Hokben & Alfamidi untuk Nasabah BRI, Ada Promo Hingga 22 Desember!
-
Mau Investasi Modal Kecil? Buka RDN di BRImo, Dapat Cashback!
-
Promo BRI: Buka Rekening, Gratis Ngopi di Dibawahtangga Blok M!
-
Cushion GRATIS! Promo Informa Cibubur Spesial untuk Nasabah BRI
-
Genjot Fisik Pemain, Persib Bandung Pasang Target Tinggi Lawan Borneo FC
Terpopuler
- Pernampakan Mobil Mewah Milik Ahmad Luthfi yang Dikendarai Vanessa Nabila, Pajaknya Tak Dibayar?
- Jabatan Prestisius Rolly Ade Charles, Diduga Ikut Ivan Sugianto Paksa Anak SMA Menggonggong
- Pengalaman Mengejutkan Suporter Jepang Awayday ke SUGBK: Indonesia Negara yang...
- Ditemui Ahmad Sahroni, Begini Penampakan Lesu Ivan Sugianto di Polrestabes Surabaya
- Pesan Terakhir Nurina Mulkiwati Istri Ahmad Luthfi, Kini Suami Diisukan Punya Simpanan Selebgram
Pilihan
-
5 HP Redmi Sejutaan dengan Baterai Lega dan HyperOS, Murah Tapi Kencang!
-
Hak Masyarakat Adat di Ujung Tanduk, Koalisi Sipil Kaltim Mengecam Kekerasan di Paser
-
Waspada, Kebiasaan Matikan Lampu Motor di Siang Hari Bisa Berujung Bui
-
Kenaikan PPN 12% Jadi Nestapa Kelas Menengah, Orang Kaya Sulit Dipajaki?
-
Pusing Dah! Isu Dipecat, Shin Tae-yong Dibebankan Menang Lawan Arab Saudi di Tengah Rekor Buruk Timnas Indonesia
Terkini
-
Dukung Industri Kreatif, Bank Mandiri Dorong Tenun Tradisional Bali, Lombok dan Kupang Tembus Pasar Global
-
Legenda Nasi Tahu Ni Sarti Sukawati: Kuliner Vegetarian yang Selalu Diburu Wisatawan
-
Dari Pos Pengungsian Gunung Lewotobi, Warga Tetap Dukung Dan Semangati Timnas Indonesia
-
Serangan Fajar Pilkada 2024 Diprediksi Beralih dari Tunai Jadi Uang Digital
-
Raja-raja di Bali Minta Bandara Bali Utara Dibangun di Atas Laut