SuaraBali.id - Band pop asal Korea Selatan, DAY6 melakukan penampilan pertama dari rangkaian turnya di Indonesia saat tampil di Bali pada Minggu (13/10/2024). Meski bukan konser pertama mereka di Indonesia, namun penampilan tersebut menjadi penampilan pertama mereka di Bali.
Bersamaan kesempatan mereka untuk berkunjung ke Bali, para personel DAY6 juga diberi kesempatan untuk mencicipi kudapan khas Bali. Salah satu yang dicicipi band yang diisi oleh empat orang personel itu adalah pie susu.
Bahkan, para personel DAY6 memang sering disajikan makanan Indonesia saat melakoni tur di Indonesia. Hal tersebut disampaikan oleh pihak Mecimapro yang menjadi promotor untuk konser DAY6 di Indonesia.
“Mungkin kita yg memperkenalkan ke mereka pie susu, nasi campur, kita juga perkenalkan. Karena memang kita juga menyajikan makanan Indonesia untuk mereka,” ujar Staf Operasional Event Mecimapro, Reyhana saat ditemui di lokasi.
Setelah mencicipi pie susu, personil DAY6 yang diisi Young K, Dowoon, Wonpil, dan Sungjin itu rupanya merasa senang. Pemilik album SUNRISE itu ternyata juga memang menyenangi makanan Indonesia.
“Mereka senang sih, beberapa kali kita bawa ke sini memang mereka senang sama makanan Indonesia,” imbuhnya.
Meski begitu, personil DAY6 juga hanya berada di Bali dalam waktu yang singkat karena harus menjalani tur ke kota berikutnya. Namun demikian, mereka disebut menikmati suasana di Bali.
“Bali salah satu tempat yg menjual bagi Indonesia. Kita juga bisa jadikan pariwisata Bali bisa narik wisatawan ke sini,” ujar Reyhana.
“Kemudian Bali dikenal (tempat) yang indah, Kita ingin memperkenalkan kepada DAY6 khususnya ini Indonesia punya tempat yang indah di Bali,” pungkasnya.
Baca Juga: Gunung Tapak Jadi Korban, Wisatawan Buang Sampah Sembarangan
Setelah di Bali, DAY6 akan melanjutkan turnya ke Surabaya pada 16 Oktober 2024 dan Jakarta pada 19-20 Oktober 2024.
Kontributor : Putu Yonata Udawananda
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- 5 Mobil Diesel Bekas 7-Seater yang Nyaman dan Aman buat Jangka Panjang
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- Senyaman Nmax Senilai BeAT dan Mio? Segini Harga Suzuki Burgman 125 Bekas
- 5 Sepatu Saucony Paling Nyaman untuk Long Run, Kualitas Jempolan
Pilihan
-
CORE Indonesia Soroti Harga Beras Mahal di Tengah Produksi Padi Meningkat
-
Karpet Merah Thomas Djiwandono: Antara Keponakan Prabowo dan Independensi BI
-
Dekati Rp17.000, Rupiah Tembus Rekor Terburuk 2026 dalam Satu Bulan Pertama
-
IHSG Tembus Rekor Baru 9.110, Bos BEI Sanjung Menkeu Purbaya
-
7 Rekomendasi HP Baterai Jumbo Paling Murah di Bawah Rp3 Juta, Aman untuk Gaming
Terkini
-
5 Fakta Terbaru Penanganan Kejahatan Turis Asing di Pulau Dewata
-
Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas IX Halaman 110 Kurikulum Merdeka: Hati-Hati Tukang Tipu!
-
Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas VII Halaman 98 Kurikulum Merdeka: Membuat Sorbet Buah
-
Kunci Jawaban Informatika Kelas X Halaman 22 Kurikulum Merdeka : Data, Informasi dan Validasi
-
Jadi Idola Gen Z, Ini Kelebihan Macbook Dibanding Laptop Lain