SuaraBali.id - Setiap daerah di Indonesia tentu memiliki tarian khas masing-masing sebagai identitas dan pembeda dengan daerah lainnya. Tarian inipun mulai dari tari tradisional maupun modern. Namun seiring dengan perkembangan jaman, tarian-tarian yang ada kini banyak diinovasi dengan gerakan maupun iringan musik baru.
Seperti joget yang sering dibawakan gadis Bali maupun Lombok, jogetan ini biasanya diiringi dengan musik yang asik, sehingga yang berjoget menikmati alunannya.
Masyarakat menjadikan jogetan itu untuk menghibur diri dan seru-seruan. Namun, video joget yang satu ini cukup disayangkan.
Bagaimana tidak, posisi yang mereka gunakan untuk menggelar joget tersebut tepat di depan sebuah Masjid.
Dalam video yang diunggah akun Instagram @sasak_tulen_official memperlihatkan seorang wanita mengenakan kebaya cokelat dan kamen berwarna hitam.
Wanita ini berjoget sembari membawa sebuah kipas sebagai propertinya. Dengan diiringi alunan musik, ia berjoget ditemani seorang pria.
Pria berbaju putih ini tampak menikmati alunan musik tersebut sambil berjoget. Bahkan, pria ini terlihat sedikit brutal.
Tanpa rasa malu pria ini terlihat memegang pinggul hingga pantat si wanita sambil menggerakannya. Padahal saat itu banyak yang melihatnya, namun keduanya sama-sama menikmati.
Acara Joget Sasak tersebut sangat disayangkan, pasalnya mereka melakukan hal ini di depan sebuah masjid di Lombok Timur.
Baca Juga: Emak-emak Melintas Saat Sesi Foto Album SMA, Siswa Auto Bubar
“Lagi viral joget sasak didepan masjid di Lombok Timur,” tulis keterangan dalam video.
Video tersebut sontak diposting ulang akun Instagram @mataramnow dan mengundang beragam komentar dari warganet.
“Adabnya ga ada magod jamak, manusie godek,” komentar @roza_ferdani15.
“Anjir,,,, apakah sudah tidak ada tempat lain saja,,, Mas bro & kakak sok seksi, cepat/lambat terkena Azad ,” sahut @bokirsutedjo.
“Asli ngulekan sudah tidak ada rasa malu , pasti disitu jg banyak anak kecil yg nonton, adat macam apa yg kyk gini, ini bukan adat!!,” komentar @dhinizadina.
“Apa GK ada tempat lain buat acara hiburan kenapa hrs didepan masjid tempat ibadah.,” tulis @aquariuzsyahwan.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
Jangan Salah! Ini Durasi Tidur Ideal Berdasarkan Usia Anda
-
Rekomendasi Mobil Keluarga Terbaik di 2026
-
Rilis Bulan Depan, Ini Bocoran Spesifikasi Samsung Galaxy S26 Ultra
-
BMKG Deteksi Pusat Tekanan Rendah di Selatan NTB, Ancaman Cuaca Ekstrem?
-
Dua Kasus Super Flu Ditemukan di Bali, Begini Kondisi Pasien