SuaraBali.id - Warga Desa Temba Lae, Kecamatan Pajo, Kabupaten Dompu, Nusa Tenggara Barat (NTB) Syafruddin alias Safa tewas mengenaskan setelah tubuhnya tergiling mesin perontok jagung, Selasa (7/5/2024) siang.
Peristiwa mengerikan ini pun menggerkan warga. Tubuh Safa hancur hingga hampir tak bisa dikenali akibat masuk ke dalam mesin perontok jagung dan langsung tergiling.
Berdasarkan informasi yang dihimpun, sebelum kejadian Safa sedang bekerja merontokkan jagung petani yang ada di lahan tak jauh dari desanya.
"Korban tarese (mesin perontok) jagung, warga Temba Lae," kata seorang warga, Edwardo Edi.
Baca Juga: Antre Sejak Subuh di Depan Hotel Demi Dapat Sembako dari Jokowi
Menurut Edi, awalnya, Safa bekerja merontokkan jagung dengan cara memasukkan jagung ke dalam mesin. Posisinya berdiri di atas mesin.
Namun tiba-tiba baut tutup mesin terlepas yang membuat mesin langsung terbuka. Safa pun kaget.
Safa terpeleset dan tubuhnya langsung terjatuh dan masuk ke dalam mesin. Tubuh Safa pun tergiling mesin.
"Kebuka baut tutupan penggilingannya, korban kaget terus jatuh ke dalam penggilingannya," tutur Edi.
Warga lain yang mengetahui kejadian itu langsung mengevakuasi tubuh Safa dari dalam mesin perontok jagung.
Baca Juga: Ratusan Polisi Disiagakan Amankan Jalur yang Akan Dilewati Jokowi di NTB
Namun nahas akibat peristiwa ini tubuhnya sulit dikenali.
Jasad pria malang ini akhirnya dibawa ke Puskesmas Ranggo. Tak lama kemudian dibawa ke rumah duka di Desa Temba Lae untuk disemayamkan.
Berita Terkait
-
Antara Koalisi Dan Patriarki di Pilkada NTB, Ujaran Kebencian Bermunculan Sudutkan Perempuan
-
Pilgub NTB: Tak Ada yang Berani Bicara Isu Perempuan, Para Calon Gubernur Dinilai Cari Aman
-
KPK Panggil Ketua dan Sekretaris Pokja Kasus Dugaan Korupsi Proyek Shelter Tsunami di NTB
-
Tak Sembarang Orang Bisa, Ini Arti Gelar Tuan Guru Bajang di Lombok
-
Spekulasi di Balik Mundurnya TGB dari Perindo, Buntut Kakak dan Sahabat Sama-sama Maju Pilgub NTB?
Terpopuler
- Agus dan Teh Novi Segera Damai, Duit Donasi Fokus Pengobatan dan Sisanya Diserahkan Sepenuhnya
- Bukti Perselingkuhan Paula Verhoeven Diduga Tidak Sah, Baim Wong Disebut Cari-Cari Kesalahan Gegara Mau Ganti Istri
- Bak Terciprat Kekayaan, Konten Adik Irish Bella Review Mobil Hummer Haldy Sabri Dicibir: Lah Ikut Flexing
- Bau Badan Rayyanza Sepulang Sekolah Jadi Perbincangan, Dicurigai Beraroma Telur
- Beda Kado Fuji dan Aaliyah Massaid buat Ultah Azura, Reaksi Atta Halilintar Tuai Sorotan
Pilihan
-
7 Rekomendasi HP 5G Rp 4 Jutaan Terbaik November 2024, Memori Lega Performa Handal
-
Disdikbud Samarinda Siap Beradaptasi dengan Kebijakan Zonasi PPDB 2025
-
Yusharto: Pemindahan IKN Jawab Ketimpangan dan Tingkatkan Keamanan Wilayah
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 3 Jutaan dengan Chipset Snapdragon, Terbaik November 2024
-
Kembali Bertugas, Basri-Najirah Diminta Profesional Jelang Pilkada Bontang
Terkini
-
Tiket Ludes 2,5 Bulan, OPPO Run 2024 Sukses Gelar Event Olahraga di Bali
-
Ingin Punya Rumah di Kota Pahlawan? Hadiri KPR BRI Property Expo 2024
-
Pintu Masuk Desa yang Terdampak Erupsi Lewotobi Dipasangi Spanduk Dilarang Masuk
-
Bawaslu Bali Mulai Awasi Serangan Fajar Jalur Uang Digital
-
Inilah Kelebihan Apple Watch SE Gen 2