SuaraBali.id - Bazar takjil juga diselenggarakan di Dermaga Nusantara Zona 5 Kampung Air Labuan Bajo, Kabupaten Manggarai Barat, Nusa Tenggara Timur (NTT) selama bulan Ramadan.
Bazar tersebut ramai dikunjungi warga yang ingin berburu takjil. Namun bukan hanya domestik, ternyata bazar ini juga diramaikan oleh wisatawan asing alias bule.
"Pengunjung ramai sekali dari hari ke hari," kata Ketua Panitia Penyelenggara Bazar Takjil Ramadhan Ikatan Wanita Pengusaha (IWAPI) Manggarai Barat Ernaju di Labuan Bajo, Selasa (19/3/2024).
Bazar takjil Ramadan ini dimulai pada 12 Maret 2024 hingga 11 April 2024 itu diikuti sebanyak 100 pelaku UMKM di Labuan Bajo.
Tidak hanya umat Islam dan umat Kristiani yang berburu takjil dalam kegiatan itu, wisatawan nusantara dan wisatawan asing juga mengunjungi dan membeli takjil.
"Pembeli kemarin banyak bule dari luar negeri, mereka tanya ada kegiatan apa dan mereka juga belanja," katanya.
Adapun makanan dan minuman yang dijual berkisar Rp5 ribu hingga Rp50 ribu. Rata-rata pelaku UMKM mendapatkan keuntungan Rp1 juta hingga Rp3 juta per hari dari menjajakan takjil.
"Kami berharap UMKM mendapatkan manfaat dari kegiatan sekaligus sebanyak ajang promosi produk," katanya. (ANTARA)
Baca Juga: Ramadhan Di depan Mata, Begini Niat Puasa Sebulan Dan Harian
Berita Terkait
Terpopuler
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 5 Serum Wardah untuk Mengurangi Flek Hitam dan Garis Halus pada Kulit Usia 40 Tahun
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Plt Gubri SF Hariyanto Diminta Segera Tetapkan Kepala Dinas Definitif
Pilihan
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Jadi Bos BI, Purbaya: Bagus, Saya Mendukung!
-
Rupiah Tembus Rp16.955, Menkeu Purbaya: Bukan Karena Isu Wamenkeu ke BI
-
Rupiah Makin Jatuh Nilainya, Hampir ke Level Rp 17.000/USD
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Untuk Jadi Bos BI
-
Suram! Indonesia Masuk Daftar 27 Negara Terancam Krisis Struktural dan Pengangguran
Terkini
-
Jadi Idola Gen Z, Ini Kelebihan Macbook Dibanding Laptop Lain
-
Tradisi Unik Jelang Ramadan di Tengah Umat Hindu Bali
-
Ingin Tetap Langsing Saat Puasa? Ini Tips Diet di Bulan Ramadan
-
Kepala Kantor BPN Bali Lawan Penetapan Tersangka Lewat Praperadilan
-
Status Gunung Ile Lewotolok Naik Jadi Siaga, Ribuan Gempa Tercatat