Scroll untuk membaca artikel
Eviera Paramita Sandi
Rabu, 13 Maret 2024 | 20:55 WIB
Plafon ruang kelas SD di Abiansemal, Badung, Bali jebol. [Istimewa]

SuaraBali.id - Akibat tertimpa pohon, plafon ruangan belajar SDN 3 Bongkasa, Kecamatan Abiansemal, Kabupaten Badung jebol pada Rabu (13/3/2024).

Untungnya saat itu tidak ada aktivitas belajar mengajar saat pohon tersebut tumbang. Akibat kejadian ini, siswa dipindah belajar ke ruang komputer untuk sementara demi keamanan siswa.

Sisa material akibat pohon tumbang pun sudah dibersihkan.

"Siswa dipindahkan sementara ke lab komputer. Sebab yang terdampak adalah siswa kelas 3. Sekitar 14 orang siswa," jelas Kepala Bidang Pendidikan SD Dinas Pendidikan Kabupaten Badung, Rai Twistyanti, Rabu (13/3/2024) saat dikonfirmasi beritabali.com di Badung.

Baca Juga: Ngejot Nyodok, Tradisi Rutin Saat Ngembak Geni Untuk Anak-anak

Pemkab Badung bakal memperbaiki ruang belajar itu agar bisa segera dipakai lagi. Menurut Rai, perkiraan biaya diperlukan sekitar Rp500 juta.

Disdikpora Badung akan berusaha membenahi plafon ruang belajar itu dengan dana pemeliharaan gedung di APBD Badung 2024.

"Untuk perbaikan, kami upayakan dengan dana pemeliharaan gedung dari anggaran Disdikpora yang sudah ada untuk pemeliharaan bangunan. Tapi jika anggaran tidak mencukupi akan diajukan untuk BTT," pungkasnya.

Load More