SuaraBali.id - Seorang bayi Perempuan diduga ditinggalkan orangtuanya di atas gulungan parasut penutup mobil milik warga di wilayah Banjar Dinas Waringin, Desa Pempatan, Kecamatan Rendang, Karangasem, Bali pada Senin (4/3/2024).
Berdasarkan informasi yang diterima beritabali.com – jaringan suarabali.id, bayi tersebut dalam kondisi bersih dan sehat. Bayi tersebut juga sudah diselimuti.
Diduga bayi itu baru dilahirkan beberapa jam sebelum ditemukan mengingat bayi masih berisi tali pusar.
Kelian Banjar Dinas Waringin, I Putu Sila kepada wartawan membenarkan adanya penemuan bayi tersebut. Ia menduga, bayi tersebut memang sengaja ditaruh di tempat itu oleh oleh orangtuanya aga cepat ditemukan oleh warga sekitar.
"Posisi bayi ditemukan di atas tumpukan parasut menutup mobil yang ditaruh oleh pemiliknya pada pojokan garasi. Saat itu, mobil sedang tidak ada di dalam garase karena masih dibawa keluar," kata Sila.
Sementara itu, Kapolsek Rendang, Kompol. I Made Suadnyana dikonfirmasi mengatakan, saat ini bayi tersebut sudah dibawa ke Puskesmas Rendang untuk mendapatkan penanganan lebih lanjut. Sedangkan kasusnya masih dalam penyelidikan Polsek Rendang.
"Sudah dibawa ke puskesmas. Anggota masih di TKP lakukan penyelidikan," kata Suadnyana
Berita Terkait
Terpopuler
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 5 Serum Wardah untuk Mengurangi Flek Hitam dan Garis Halus pada Kulit Usia 40 Tahun
- Plt Gubri SF Hariyanto Diminta Segera Tetapkan Kepala Dinas Definitif
- 50 Kode Redeem FF Terbaru 17 Januari 2026, Klaim Hadiah Gojo Gratis
Pilihan
-
Rupiah Makin Jatuh Nilainya, Hampir ke Level Rp 17.000/USD
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Untuk Jadi Bos BI
-
Suram! Indonesia Masuk Daftar 27 Negara Terancam Krisis Struktural dan Pengangguran
-
Jelang Kunjungan Prabowo ke Inggris, Trah Sultan HB II Tolak Keras Kerja Sama Strategis! Ada Apa?
-
Siapa Ario Damar? Tokoh Penting Palembang yang Makamnya Kini Dikritik Usai Direvitalisasi
Terkini
-
Ingin Tetap Langsing Saat Puasa? Ini Tips Diet di Bulan Ramadan
-
Kepala Kantor BPN Bali Lawan Penetapan Tersangka Lewat Praperadilan
-
Status Gunung Ile Lewotolok Naik Jadi Siaga, Ribuan Gempa Tercatat
-
Doa Bersama Penglingsir Puri dan Tokoh Lintas Agama di Bali untuk Nusantara
-
Jadi Favorit Gen Z, Ini Tren Make Up 2026